Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Para Juara soal Final Liga Champions

Kompas.com - 06/06/2015, 20:54 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

Sumber UEFA
BERLIN, KOMPAS.com - Para pelatih dan mantan pemain sepak bola memberikan prediksi berbeda mengenai final Liga Champions yang mempertemukan Juventus kontra Barcelona di Olympiastadion, Berlin, Sabtu waktu setempat atau Minggu (7/6/2015) dini hari WIB.

Pertandingan tersebut akan disiarkan secara langsung oleh SCTV pada pukul 01.45 WIB. Berikut ini adalah prediksi dari para pelatih dan mantan pemain sepak bola yang pernah meraih trofi Liga Champions.

Dejan Stankovic, Inter Milan (2010)
"Final akan berjalan seru. Saya kira Barcelona tidak akan bertanding dengan mudah. Mungkin tidak akan ada banyak gol, namun yang pasti laga akan menarik."

Zinedine Zidane, Real Madrid (2002)
"Semua orang menjagokan Barcelona. Namun, jangan pernah meremehkan klub-klub Italia. Satu hal menarik adalah kedua klub akan menyempurnakan musim dengan jika meraih gelar Liga Champions. Tentu saja, saya mendukung Juventus."

Marco van Basten, AC Milan (1989 dan 1990)
"Saya rasa skor pertandingan 2-2 setelah babak perpanjangan waktu. Juventus akan menang lewat adu penalti."

Fabio Capello, AC Milan (1994)
"Peluang final Liga Champions adalah 50-50. Juventus memiliki keuntungan karena lini pertahanan yang bagus. Barcelona lebih berteknik dan unggul di atas kertas. Namun, Barcelona harus mewaspadai serangan balik Juventus."

Zvonimir Boban, AC Milan (1994)
"Banyak orang memilih Barcelona, namun saya tidak setuju. Juventus mengalahkan Real Madrid pada semifinal. Jadi, segalanya masih mungkin terjadi."

Ronald Koeman, PSV Eindhoven (1988) dan Barcelona (1992)
"Barcelona sering kesulitan melawan klub-klub Italia. Juventus mengerti cara membangun pertahanan. Jika Juventus memberikan ruang kepada Barcelona, maka Juventus akan menderita."

Marcello Lippi, Juventus (1996)
"Prediksi ini sulit. Juventus mempunyai peluang untuk menang. Kedua klub sangat meyakinkan. Akan ada akhir bahagia."

Vitor Baia, FC Porto (2004)
"Jika Juventus bermain dengan tiga bek tengah sejajar, maka Barcelona akan mengalahkan Juventus."

Deco, FC Porto (2004) dan Barcelona (2006)
"Juventus akan bermain bertahan selama 90 menit. Barcelona butuh umpan-umpan panjang dan mewaspadai serangan balik lawan. Jika bisa bermain seperti biasa, maka Barcelona akan menang dengan skor 2-0."

Mark van Bommel, Barcelona (2006)
"Barcelona lebih favorit. Barcelona memainkan sepak bola indah selama beberapa tahun. Barcelona akan menang 2-1 atas Juventus."

Christian Karembeu, Real Madrid (1998 dan 2000)
"Tentu saja Barcelona menjadi klub favorit. Barcelona memiliki tiga senjata, yakni Neymar, Lionel Messi, dan Luis Suarez."

Franz Beckenbauer, Bayer Muenchen (1974, 1975, dan 1976)
"Bersama Lionel Messi, Barcelona lebih diuntungkan. Saya memprediksi Barcelona akan menang tipis."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com