Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Toure dan Milner Dinilai Takkan Tinggalkan City

Kompas.com - 25/05/2015, 07:29 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber soccerway

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini, menilai laga pamungkas Premier League 2014-15 melawan Sunderland di Stadion Etihad, Minggu (24/5/2015), bukan pertandingan terakhir Yaya Toure dan James Milner.

City menang 2-0 pada pertandingan tersebut. Kemenangan City ditentukan oleh gol Frank Lampard pada menit ke-31 dan Sergio Aguero (88').

Milner dan Toure tampil sejak menit pertama. Namun, kedua pemain itu seraya melakoni laga terakhirnya karena ketika ditarik keluar Pellegrini pada paruh kedua, mereka sempat mendapatkan standing ovation dari suporter City

"Menurut saya, satu-satunya pemain yang menjalani partai perpisahan adalah (Frank) Lampard. Yaya akhirnya kembali setelah mengalami cedera selama 15 hari. Dia sangat kelelahan dan tidak dapat menyelesaikan pertandingan. Saya tidak ingin dia mengalami cedera lagi," ujar Pellegrini.

"Milner lututnya ditendang lawan, sehingga tak bisa melanjutkan pertandingan. Kita akan lihat, bukan hanya Toure dan Milner, siapa yang akan bertahan dan tidak. Namun, alasan saya mengganti mereka bukan karena agar mereka dapat melakukan selebrasi perpisahan," tambahnya.

Pellegrini menilai, Milner dan Toure adalah pemain penting bagi City. Khusus untuk Milner, ia mengungkapkan, gelandang asal Inggris tersebut akan segera memutuskan masa depannya di Etihad Stadium. 

"James mengatakan bahwa ia akan mengambil keputusan pada akhir musim. Itu tergantung dengan apa yang dia ingin lakukan untuk masa depannya. Dia adalah pemain yang penting, yang telah memberikan banyak kontribusi sepanjang tahun. Tetapi, dia juga berhak memutuskan yang terbaik untuk dirinya," kata Pellegrini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com