Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Para Pemain Persija Mogok Latihan

Kompas.com - 14/04/2015, 18:15 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Kapten Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, memimpin rekan-rekannya untuk menyampaikan alasan kepada pelatih kepala Rahmad Darmawan perihal ketidakhadiran para pemain pada sesi latihan tim. Namun, tak satu pun dari mereka yang mau berkomentar kepada awak media.

"Mereka (pemain) meminta izin untuk tidak berlatih dengan alasan yang bagi saya realistis. Saya sudah menyampaikan alasan itu ke manajemen. Sekarang tinggal menunggu jawaban dari manajemen," kata Rahmad dilansir harian Super Ball.

Pelatih yang akrab disapa RD itu tidak mau membeberkan penyebab aksi mogok yang dilakukan pemain. Namun, persoalan penunggakan gaji dipastikan menjadi pemicu utama.

Aksi mogok ini berdampak pada program latihan Persija selanjutnya. Bahkan, RD tidak bisa memastikan kapan aksi ini berakhir. "Saya tidak tahu sampai kapan. Biarkan manajemen yang mengumumkan," ujarnya.

Aksi ini menjadi bentuk kekesalan pemain terhadap kebijakan manajemen yang selama tiga bulan menunggak gaji. Gembar-gembor penandatanganan kontrak dengan tiga sponsor anyar turut memicu kebimbangan pemain.

Pihak Persija telah mengumumkan kerja sama dengan Net TV sebagai sponsor utama. Sementara itu, Columbia dan Corsa sebatas co-sponsor. Namun, hak pemain belum juga dilunasi.

Pelatih yang pernah menangani Persipura Jayapura itu berharap manajemen memberikan dukungan penuh jika masih menargetkan gelar juara.

"Sebelum deal dengan Persija, saya sudah mewanti-wanti bahwa target juara itu butuh dukungan total dari semua lini, termasuk manajemen. Saya harap mereka memenuhi komitmen itu," kata RD dengan nada tegas.

Kendati demikian, ia juga meminta pemainnya untuk tetap satu visi. Apa pun persoalan yang bakal dihadapi tim, termasuk kendala nonteknis, jangan sampai mengubah motivasi untuk mempersembahkan gelar juara pada akhir musim.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com