Suarez hijrah dari Anfield untuk bergabung bersama Barcelona pada musim panas 2014. Selama berseragam Liverpool, striker Uruguay itu sukses menorehkan 88 gol dari 133 penampilan.
Sementara itu, Gerrard musim depan bakal berkarier di Major League Soccer (MLS) bersama LA Galaxy. Bersama Liverpool, Gerrard telah melakoni 681 pertandingan dan mencetak 177 gol serta 100 assist.
"Anda benar-benar ingin bekerja dengan pemain-pemain kelas dunia. Hal ini (kepergian Suarez dan Gerrard) meninggalkan sedikit guratan karena dua bintang dunia ini akan pergi," ujar Sterling.
Meski begitu, Sterling tetap optimistis Liverpool bakal tetap mempertahankan permainannya di level tinggi. Ia pun yakin beberapa pemain bintang lainnya akan mampu menutup lubang pascakepergian Gerrard dan Suarez.
"Menurutku kami memiliki pemain-pemain bagus di Liverpool," kata Sterling.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.