Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Target Indra Sjafri bersama Bali United Pusam

Kompas.com - 19/12/2014, 15:08 WIB
Ferril Dennys

Penulis

 
JAKARTA, KOMPAS.com - Pelatih anyar Bali United Pusam, Indra Sjafri, berharap bisa menjadikan tim sebagai tim yang profesional dan mandiri. Ia juga berharap klub ini bisa bermanfaat sebagai persepakbolaan Bali.

Bali United Pusam merupakan klub yang telah berganti nama dari Putra Samarinda. Klub berjuluk Pesut Mahakam ini berganti nama setelah disponsori oleh salah satu produsen ban, Corsa, selama tiga tahun.

Bali United Pusam kemudian memilih bermarkas di Bali. Mereka menunjuk Indra sebagai pelatih kepala dengan durasi kontrak lima tahun.

Indra dipilih atas prestasi membawa Timnas U-19 menjuarai Piala AFF U-19 dan membawa Evan Dimas dan kawan-kawan lolos ke Piala Asia.

Indra mengaku menerima tawaran Bali United karena terpikat dengan program klub tersebut.

"Mereka ingin membangun klub dengan proses yang benar. Pembinaan berjenjang. Akhirnya saya tertarik untuk menjalankan misi tersebut. Namun, ini tidak mudah," kata Indra, Jumat (19/12/2014).

"Saya juga ingin menjadikan tim ini terkenal dan tempat lahirnya pemain timnas yang baik. Dalam lima tahun, saya ingin membangun klub ini secara profesional dan mandiri," sambungnya.

Indra mengaku akan melakukan perbaikan dalam beberapa hal sehingga tim bisa bersaing pada musim depan di kompetisi Indonesia Super League (ISL).

"Sebagai pendatang baru, ada hal-hal yang harus diperbaiki. Pasang target tak muluk-muluk. Yang penting tetap eksis di liga teratas. Semoga klub klub ini bisa bermanfaatkan bagi persepakbolaan Bali," tutur pelatih berusia 51 tahun tersebut.

Rencananya, Indra akan menggelar pemusatan latihan di Yogyakarta mulai 21 Desember 2014. Kemudian, Bali United Pusam menggelar seleksi bagi pemain Bali pada 25-27 Desember 2014.  

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com