Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Newcastle Sempat "Kecilkan" Arsenal

Kompas.com - 14/12/2014, 07:02 WIB
LONDON, KOMPAS.com - Manajer Newcastle United Alan Pardew mengaku sempat yakin timnya akan memiliki peluang menang yang cukup besar, ketika menghadapi Arsenal pada lanjutan Premier League, di Emirates, Sabtu (13/12/2014), yang berakhir 4-1 untuk tuan rumah. Menurut Pardew, keyakinan itu tak lepas dari tren performa mereka sebelum melawan Arsenal.

Newcastle menyambangi Emirates dengan bekal rekor enam kali menang, satu kali imbang, dan sekali kalah dalam delapan laga terakhir di Premier League. Kemenangan teranyar Newcastle adalah 2-1 atas penguasa klasemen Chelsea pada 6 Desember 2014.

Sementara Arsenal menjamu Newcastle dengan rekor empat kali menang dan tiga kali kalah dalam delapan laga terakhir di Premier League. Terakhir, Arsenal kalah 2-3 dari Stoke City, pada 6 Desember 2014.

Arsenal juga menghadapi masalah lain yaitu adanya sejumlah pemain utama yang cedera dan sejumlah suporter yang menilai sudah waktunya Arsene Wenger meninggalkan jabatan pelatih Arsenal.

Dengan keadaan itu, Arsenal membungkam Newcastle empat gol berbalas satu. Kemenangan ditentukan oleh gol Olivier Giroud (15, 58) dan Santi Cazorla (54, 89 penalti). Adapun gol Newcastle dicetak Ayoze pada menit ke-31.

"Anda tahu, akan ada kesempatan (menang) ketika melawan Arsenal. Namun, itu tak terjadi. Kami tidak bermain dengan baik dan mereka bermain dengan baik. Menurut saya, tak banyak tim yang bisa mengatasi mereka," ujar Pardew.

"Kami ceroboh ketika melepas umpan, tetapi kami tengah berada pada periode yang fantastis dan pertandingan melawan Arsenal selalu akan sulit dan permainan kami tak membuahkan hasil."

"Tiga pemain depan Arsenal tidak dimainkan pada pertengahan pekan dan menurut saya, hal itu memberikan efek (terhadap permainan Arsenal). Alex Oxlade-Chamberlain luar biasa dan memberi kami kesulitan besar."

"Kami bermain jauh lebih baik dari biasanya. Kami kehilangan Moussa Sissoko dan saya memutuskan sendiri soal siapa pemain yang akan saya pilih. Kami harus bisa menghadapi ini tanpa (Sissoko) karena ia tak bisa bermain setiap pekan. Kami berusaha menjadi ambisius dan jika itu salah, kami harus menerimanya," tutur Pardew.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Liga Champions
Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Liga Champions
Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Liga Indonesia
Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Liga Champions
Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Liga Champions
5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

Liga Champions
Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Liga Champions
Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Liga Champions
HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

Liga Champions
Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Badminton
Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Liga Champions
Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Internasional
Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com