Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool Tak Menyesal Rekrut Balotelli

Kompas.com - 08/12/2014, 01:00 WIB
Ary Wibowo

Penulis

Sumber Goal
LIVERPOOL, KOMPAS.com - Manajer Liverpool, Brendan Rodgers, mengungkapkan bahwa klubnya tidak memiliki pilihan lain saat memboyong Mario Balotelli ke Anfield pada musim panas 2014.

Liverpool menggelontorkan dana sebesar 20 juta euro untuk merekrut Balotelli dari AC Milan. Awalnya, striker asal Italia itu diproyeksikan untuk mengisi pos kosong yang ditinggalkan Luis Suarez.

Akan tetapi, penampilan Balotelli saat ini dinilai masih mengecewakan. Maklum, penyerang berusia 24 tahun itu baru mencetak dua gol dari total 14 pertandingan yang dilakoninya bersama Liverpool.

Balotelli kini tengah absen karena menderita cedera paha. Ia pun terancam absen lebih lama karena Federasi Sepak Bola Inggris (FA) dikabarkan bakal menjatuhkan sanksi karena ulahnya memposting foto di media sosial yang berbau rasialisme.

"Sebagai klub, kami saat itu merasa merekrut Balotelli adalah solusi. Pada musim panas lalu, kami memiliki Rickie Lambert. Fabio Borini terlihat 100 persen akan pergi dan jelas Daniel Sturridge yang tampil baik sudah mulai mengalami beberapa kali cedera," ungkap Rodgers.

"Untuk memasuki musim tanpa satu pun yang siap sangat sulit bagi kami. Akan menjadi tidak adil untuk menjadikan Rickie Lambert, penyerang berusia 32 tahun, sebagai satu-satunya striker yang kami punya."

"Saya merasa itu adalah risiko yang kami ambil dengan Balotelli karena, sebagai tim, kami tidak mampu melakukan apa-apa lagi saat itu. Ketika itu jelas terlambat dan kami membutuhkan seorang pemain."

"Ini adalah sesuatu yang tidak bisa kami sesali sekarang. Saya sudah membuatnya jelas sejak awal bahwa saya telah memperhitungkan risikoya dan karena itulah dia mengeluarkan uang karena apa yang dia lakukan," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com