Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Ronaldo Terlahir untuk Pecahkan Banyak Rekor"

Kompas.com - 01/11/2014, 09:04 WIB
KOMPAS.com - Pelatih tim nasional Portugal, Fernando Santos, menyanjung bintang negara tersebut, Cristiano Ronaldo. Menurutnya, pemain dengan sebutan CR7 tersebut memiliki DNA untuk memecahkan banyak rekor.

Peryataan Santos bukan isapan jempol. Pada awal musim 2014/15 ini, Ronaldo telah memperlihatkan ketajamannya sebagai penyerang nomor wahid lantaran sudah menceetak 16 gol hanya dalam delapan pertandingan Primera Division bersama raksasa Liga Spanyol, Real Madrid.

Mantan pemain Manchester United ini pun baru saja memecahkan rekor atas namanya sendiri di Los Blancos, dengan selalu mencetak gol dalam 11 pertandingan secara beruntun.

Atas pencapain mantan pemain termahal di dunia tersebut, Santos pun memberikan pujian. Kepada stasiun radio Portugal, Renascenca, Santos mengatakan bahwa pemain berusia 29 tahun tersebut memang sudah terlahir untuk meraih dan memecahkan banyak rekor.

Mantan pelatih timnas Yunani ini pun berharap Ronaldo bisa membawa prestasi menterengnya tersebut ke timnas dengan membuat rekor menjadi pemain yang sukses mempersembahkan trofi bagi Portugal.

"Dan jika itu bisa terjadi di Piala Eropa (di Perancis 2016), tentu saja sangat hebat," ujar Santos. "Tentu saja saya ingin memenangkan Piala Eropa dan begitu juga dengan pemain. Kami akan berjuang melakukannya. Saya yakin itu bisa terjadi. Jika negara lain bisa melakukannya, mengapa kami tidak?"

Memang, Portugal belum menorehkan prestasi mentereng di pentas internasional, meskipun mereka kerap difavoritkan. Bersama Ronaldo, prestasi terbaik Selecao adalah ketika menjadi runner-up Piala Eropa 2004 ketika Portugal menjadi tuan rumah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Sports
Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com