Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berburu Talenta Muda Sepak Bola Indonesia

Kompas.com - 01/10/2014, 16:22 WIB
Ferril Dennys

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Indonesia terkenal memiliki pemain sepak bola yang berpotensi. Sayangnya, talenta-talenta yang ada belum digali dengan begitu baik melalui sistem pembinaan usia dini.

Hal itu menjadi perhatian dari Adidas. Produsen olah raga asal Jerman tersebut menggagas program Adidas Predator Hunt yang bertujuan memburu pemain berbakat baik pria dan wanita dengan rentang usia antara 11 tahun hingga 15 tahun.

"Sepak bola adalah passion Indonesia. Tua dan muda keranjingan main bola. Karena itu, kami ingin ada atlet-atlet muda dan kami ingin sepak bola Indonesia lebih maju," kata Benjamin Handradjasa, Presiden Director Adidas Indonesia, dalam jumpa pers Predator Hunt yang digelar  di Jakarta, Rabu (1/10/2014) siang.

Predator Hunt terbagi dalam dua kategori yakni U-13 dan U-15. Nantinya, proses seleksi digelar di Jakarta dan di Bandung. Di Jakarta, seleksi akan dilaksanakan di lapangan Aldiron MBAU, Pancoran, pada 11-12 Oktober 2014. Sementara Progresif Football Field yang terletak di Jalan Soekarno Hatta, Gedebage, Bandung, menjadi tempat digelarnya seleksi di kota Bandung pada 18-19 Oktober 2014. Tim Adidas juga akan berkunjung ke sekolah-sekolah umum dan sepak bola di Jakara serta Bandung.  

Adidas menargetkan 1000 peserta berpartisipasi dalam proses seleksi Predator Hunt. Nantinya, akan dipilih 24 pemain akan diberikan pelatihan taraf internasional dari Chelsea FC Soccer School Indonesia (CFCSS) selama tiga bulan. Jumlah tersebut akan mengerucut menjadi lima peserta unggulan yang akan mendapatkan hadiah produk senilai Rp 25 juta dan kesempatan bertemu dengan ikon legenda sepak bola dunia.

Ben menjelaskan, pihaknya menyediakan kelas khusus di luar pelatihan teknik sepak bola bagi 24 peserta terpilih. "Kami akan berikan kelas personel branding. Kelas ini bertujuan untuk membekali para peserta terpilih dengan soft skill pengembangan diri jangka panjang agar mereka mampu bersaing pada pertandingan sesungguhnya setelah pelatihan selesai," beber Ben.

"Kami dari CFCSS Indonesia merasa terhormat dapat bekerja sama dengan Adidas demi mengembangkan bakat sepak bola muda Indonesia. Melalui sesi pelatihan yang dirancang untuk meningkatkan konsentrasi, reaksi, ball-skill, koordinasi serta kesadaran terhadap sepak bola, kami berharap dapat meningkatkan kualitas para pemain sepak bola muda," kata Hasrin Jailani, Technical Director CFCSS.

Sementara itu, Raphael Maitimo sebagai duta Predator Hunt, menilai program ini sangat penting bagi pengembangan usia muda. "Jika dibandingan dengan Eropa, Indonesia tidak memiliki sistem yang bagus terkait pembinaan usia muda. Jadi, program ini bagus untuk kemajuan sepak bola Indonesia," beber gelandang Mitra Kukar tersebut.

Josephus Primus Sepasang sepatu Adidas Predator Instinc. Sepatu Adidas Predator diproduksi di Indonesia. Merek milik Adidas ini sudah 26 tahun usianya. Sebelumnya, sepatu sepak bola ini diproduksi pula di Vietnam. Adidas mengeluarkan seri Predator untuk berbagai varian, tak hanya untuk sepak bola lapangan rumput. Ada varian untuk sepak bola lapangan sintetis maupun untuk futsal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Putri KW Lolos ke 8 Besar Malaysia Masters 2024, Prinsip Jadi Kunci Kemenangan

Putri KW Lolos ke 8 Besar Malaysia Masters 2024, Prinsip Jadi Kunci Kemenangan

Badminton
Malaysia Masters 2024: Lolos Perempat Final, Rehan/Lisa Sempat Buru-buru dan Takut

Malaysia Masters 2024: Lolos Perempat Final, Rehan/Lisa Sempat Buru-buru dan Takut

Badminton
Final Championship Series Liga 1, 'Cocoklogi' Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Final Championship Series Liga 1, "Cocoklogi" Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Liga Indonesia
Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Badminton
Bek Selangor FC Jadi Korban Perampokan, Kehilangan Motor hingga Paspor

Bek Selangor FC Jadi Korban Perampokan, Kehilangan Motor hingga Paspor

Internasional
Kieran McKenna Tertarik ke Chelsea, Siap Gantikan Pochettino

Kieran McKenna Tertarik ke Chelsea, Siap Gantikan Pochettino

Liga Inggris
Lookman Bawa Atalanta Juara, Ada Peran Gasperini dan Keluarga

Lookman Bawa Atalanta Juara, Ada Peran Gasperini dan Keluarga

Internasional
Maarten Paes 'Tak Terkalahkan', 8 Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Paes "Tak Terkalahkan", 8 Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Jadwal Final Championship Series Persib Vs Madura United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Championship Series Persib Vs Madura United Akhir Pekan Ini

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024, 7 Wakil Indonesia Tanding di 16 Besar

Jadwal Malaysia Masters 2024, 7 Wakil Indonesia Tanding di 16 Besar

Badminton
Atalanta Juara Liga Europa, Parma Kenang Memori 25 Tahun Silam

Atalanta Juara Liga Europa, Parma Kenang Memori 25 Tahun Silam

Liga Lain
Atalanta Juara Liga Europa, Gasperini Sanjung Para Pemain La Dea

Atalanta Juara Liga Europa, Gasperini Sanjung Para Pemain La Dea

Liga Lain
Kata Xabi Alonso Setelah Leverkusen Terkapar di Final Liga Europa

Kata Xabi Alonso Setelah Leverkusen Terkapar di Final Liga Europa

Liga Lain
FIFA Dorong Uji Coba Aturan Offside Baru, Perubahan Terbesar dalam 30 Tahun

FIFA Dorong Uji Coba Aturan Offside Baru, Perubahan Terbesar dalam 30 Tahun

Internasional
5 Fakta Atalanta Vs Leverkusen: Sejarah La Dea, Rusaknya Rekor Xabi Alonso

5 Fakta Atalanta Vs Leverkusen: Sejarah La Dea, Rusaknya Rekor Xabi Alonso

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com