Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hancurkan Levante, Barcelona Catat Rekor

Kompas.com - 22/09/2014, 04:09 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

VALENCIA, KOMPAS.com - Barcelona berhasil menang 5-0 atas Levante dalam lanjutan Primera Division di Stadion Ciudad de Valencia, Valencia, Minggu (21/9/2014).

Hasil ini membuat Barcelona bertengger di posisi puncak klasemen sementara dengan 12 poin dari empat pertandingan. Tak hanya itu, untuk kali pertama sepanjang sejarah, Barcelona mampu meraih empat kemenangan dan belum kebobolan pada awal kompetisi Primera Divison.

Pesta gol Barcelona dibuka aksi Neymar. Pada menit ke-34, Neymar dengan dingin menaklukkan kiper Jesus Fernandez setelah menerima umpan Lionel Messi.

Memasuki menit ke-41, Barcelona berkesempatan menggandakan skor saat Loukas Vyntra menjatuhkan Messi di kotak terlarang. Vyntra pun diganjar kartu merah. Namun, eksekusi Messi malah melenceng dari sasaran.

Babak pertama akhirnya ditutup dengan keunggulan Barcelona 2-0 usai Ivan Rakitic mencetak gol dari jarak jauh pada menit ke-44.

Pada babak kedua, pelatih Luis Enrique memasukkan Sandro Ramirez untuk menggantikan Neymar. Keputusan tersebut berbuah manis. Sandro berhasil mencetak gol ketiga untuk Barcelona pada laga tersebut.

Keunggulan Barcelona bertambah pada menit ke-64. Kerja sama apik Sandro dan Jordi Alba diselesaikan dengan sempurna oleh Pedro Rodriguez untuk membawa Barcelona unggul 4-0.

Kemenangan Barcelona ditutup oleh aksi Messi pada menit ke-77. Kesalahan kiper Fernandez melempar bola, membuat Messi dengan tenang menaklukkan gawang Levante sekaligus menutup laga dengan kemenangan 5-0 untuk Barcelona.

Susunan pemain

Levante: 1-Jesus Fernandez; 19-Pedro Lopez, 5-Hector Rodas, 6-Loukas Vyntra, 3-Tono; 26-Victor Camarasa, 24-Simao Junior, 23-Papakouli Diop (22-Momo Sissoko 61); 18-Victor Casadesus, 11-Jose Luis Morales (21-Andreas Ivanschitz 58); 7-David Barral (10-Ruben Garcia 72)
Pelatih: Jose Mendilibar

Barcelona: 13-Claudio Bravo; 22-Dani Alves, 14-Javier Mascherano, 24-Jeremy Mathieu, 18-Jordi Alba; 4-Ivan Rakitic, 5-Sergio Busquets (6-Xavi Hernandez 62), 8-Andres Iniesta (20-Sergi Roberto 71); 7-Pedro Rodriguez, 10-Lionel Messi, 11-Neymar (29-Sandro Ramirez 51)
Pelatih: Luis Enrique

Wasit: Jose Gonzalez

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com