Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

FIFA Tolak Banding Brasil untuk Thiago Silva

Kompas.com - 08/07/2014, 02:01 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber FIFA
RIO DE JANEIRO, KOMPAS.com - Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) tidak mengabulkan banding yang diajukan Federasi Sepak Bola Brasil (CBF), berkaitan dengan kartu kuning yang diterima kapten Thiago Silva, pada pertandingan perempat final Piala Dunia, melawan Kolombia, di Estadio Castelao, Fortaleza, 4 Juli 2014.

Dengan begitu, Silva tidak bisa tampil pada laga semifinal melawan Jerman, di Estadio Mineirao, Belo Horizonte, 8 Juli 2014. Peran Silva sebagai kapten akan digantikan bek David Luiz.

"Berkaitan dengan permintaan CBF untuk membatalkan kartu kuning yang diterima Thiago Emiliano da Silva pada pertandingan melawan Kolombia, Ketua Komite Disiplin (Claudio Sulser) menyimpulkan bahwa Komite Disiplin FIFA tidak bisa mempermasalahkan hal tersebut karena tak ada acuan hukum yang memungkinkan komite ini mengabulkan permintaan tersebut," demikian pernyataan FIFA.

Pada laga Brasil melawan Kolombia itu, Silva menerima kartu kuning pada menit ke-64, karena dinilai wasit  Carlos Velasco Carballo mengganggu kiper David Ospina ketika akan melakukan tendangan. Itu adalah kartu kuning kedua yang diterima Silva pada Piala Dunia ini dan dengan begitu ia terkena sanksi skors karena akumulasi kartu.

Dengan absennya Silva, Brasil telah kehilangan dua pemain andalan. Pemain lainnya adalah Neymar, yang tidak bisa tampil lagi di Piala Dunia karena mengalami cedera pada tulang belakang, pada pertandingan perempat final melawan Kolombia itu. Cedera itu dialami Neymar karena terkena lutut bek Juan Zuniga, pada menit ke-88.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Badminton
Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Liga Champions
Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Liga Champions
Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Liga Indonesia
Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Liga Champions
Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Liga Champions
5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

Liga Champions
Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Liga Champions
Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Liga Champions
HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

Liga Champions
Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Badminton
Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Liga Champions
Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Internasional
Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com