Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dominasi Laga, Cile Ungguli Australia 2-1

Kompas.com - 14/06/2014, 05:49 WIB
Ary Wibowo

Penulis

CUIABA, KOMPAS.com — Cile unggul 2-1 atas Australia hingga akhir babak pertama pada lanjutan pertandingan Grup B Piala Dunia 2014 di Arena Pantanal, Cuiaba, Jumat atau Sabtu (14/6/2014) dini hari WIB.

Cile langsung tampil menekan sejak menit-menit awal pertandingan. Beberapa kali skuad asuhan Jorge Sampaoli itu mendapatkan peluang emas untuk membobol gawang Australia yang dikawal kiper Matthew Ryan.

Upaya mereka akhirnya membuahkan hasil setelah Alexis Sanchez sukses membuat pendukung Australia terdiam pada menit ke-12. Gol tersebut diciptakannya seusai memaksimalkan bola liar hasil aksi Charlees Aranguiz di dalam kotak penalti.

Hanya berselang dua menit, Cile mampu menggandakan keunggulan. Kali ini giliran Jorge Valdivia yang mencatatkan namanya di papan skor. Menerima umpan Alexis, Valdivia melepaskan tendangan akurat yang bolanya masuk ke pojok kanan gawang Australia.

Sepanjang babak pertama, Cile terlihat lebih mendominasi penguasaan bola dan serangan. Sementara itu, Australia hanya mengandalkan serangan balik yang dimotori Tim Cahill dan Mile Jedinak.

Pada menit ke-34, Australia akhirnya memperkecil kedudukan melalui Tim Cahill. Menerima umpan silang Matthew Leckie dari sisi kanan lapangan, Cahill menyundul bola yang masuk ke pojok kiri gawang Cile.

Selama paruh pertama, menurut catatan FIFA, Cile menguasai bola sebanyak 74 persen dan menciptakan dua tembakan akurat dari enam usaha. Adapun Australia melepaskan dua peluang emas dari empat percobaan.

Susunan pemain:
Cile: 1-Claudio Bravo, 18-Gonzalo Jara, 2-Esteban Mena, 10-Jorge Valdivia, 8-Arturo Vidal, 4-Mauricio Isla, 21-Marcelo Diaz, 17-Gary Medel, 20-Charles Aranguiz, 7-Alexis Sanchez, 11-Eduardo Vargas
Pelatih: Jorge Sampaoli

Australia: 1-Matthew Ryan, 6-Matthew Spiranovic, 22-Alex Wilkinson, 2-Ivan Franjic, 3-Jason Davidson, 23-Mark Bresciano, 4-Tim Cahill, 5-Mark Milligan, 15-Mile Jedinak, 7-Matthew Leckie, 11-Tommy Oar
Pelatih: Ante Postecoglou

Wasit: Noumandiez Doue (Pantai Gading)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com