Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kaka Kena Kembang Api, Liga Siprus Ulang Pertandingan

Kompas.com - 23/05/2014, 14:26 WIB
KOMPAS.com - Pertandingan di Liga Siprus antara AEL Limassol versus APOEL Nikosia terpaksa diulang di tempat netral minus penonton gara-gara kembang api. Asosiasi Sepak Bola Siprus (CFA) dalam keputusannya menegaskan hal tersebut pada Jumat (23/5/2014) usai rapat komite yang berakhir dengan pemungutan suara.

Catatan CFA menunjukkan pertandingan kedua klub itu berlangsung pada Sabtu (17/5/2014) di Limassol. Pada saat pertandingan memasuki menit ke-55, kembang api yang diluncurkan dari tempat duduk pendukung Limassol mengenai kepala Kaka, pemain cadangan APOEL. Waktu itu, Kaka yang berposisi sebagai bek sedang duduk di bangku cadangan. Kedudukan saat itu masih 0-0, tulis Reuters. Wasit menghentikan pertandingan tersebut.

AEL Limassol memuncaki klasemen sementara Liga Siprus dengan raihan 81 poin. Sementara, APOEL Nikosia menyusul AEL dengan selisih tiga angka di bawah. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com