Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Ada Keajaiban untuk Liverpool

Kompas.com - 11/05/2014, 23:34 WIB
Ferril Dennys

Penulis

LIVERPOOL, KOMPAS.com -- Sempat tertinggal, Liverpool akhirnya menang 2-1 atas Newcastle United, pada pertandingan Premier League pekan ke-38, di Anfield, Minggu (11/5/2014). Namun, karena pada laga lain Manchester City menang 2-0 atas West Ham United, kemenangan 2-1 atas Newcastle itu tak cukup bagi Liverpool untuk mengakhiri musim sebagai juara.

Mereka tetap mengakhiri musim sebagai runner-up dengan nilai 84, atau kalah dua angka dari City.

Sejak awal, Rodgers memang mengakui, bahwa kemenangan saja tak cukup untuk menggeser City dari puncak klasemen sehingga "hanya" memasang target menang pada laga melawan Newcastle.

Liverpool sempat terancam gagal meraih target minimal itu karena mereka kebobolan lebih dulu akibat gol Skrtel meloloskan bola ke gawang sendiri ketika berusaha mengantisipasi umpan silang Yoan Gouffran.

Setelahnya, Liverpool meningkatkan intensitas. Namun, Newcastle mampu mengimbangi permainan Liverpool.

Pertandingan pun menjadi semakin terbuka. Kedua kubu beberapa kali bertukar ancaman, tetapi tak ada gol baru tercipta hingga turun minum.

Liverpool kemudian mengambil inisiatif menyerang pada awal babak kedua. Mereka mendapatkan peluang beruntun dari Daniel Sturridge dan Luis Suarez pada menit ke-58 dan ke-60. Namun, Tim Krul mampu mematahkan ancaman dari tuan rumah.

Liverpool terus berusaha dan pada kesempatan berikutnya, mereka mendapatkan gol dari Daniel Agger. Memanfaatkan umpan Steven Gerrard, Agger menaklukkan Krul dengan tendangan kaki kiri dari tengah kotak penalti.

Newcastle belum melancarkan balasan, ketika Liverpool mendapatan gol kedua dari Sturridge pada menit ke-65. Gol kali ini lagi-lagi berawal dari umpan Gerrard. Dengan kaki kiri, Sturridge menembakkan bola dari sudut sempit di sektor kanan pertahanan Newcastle ke tengah gawang Krul.

Sejumlah pemain Newcastle menilai gol itu tidak sah karena Luis Suarez berada dalam posisi off-side. Shola Ameobi adalah salah satu pemain yang akhirnya diganjar kartu merah karena memprotes keputusan tersebut.

Liverpool pun semakin meningkatkan intensitas permainannya. Namun, Newcastle fokus membenahi pertahanan dan itu membuat Liverpool kesulitan.

Memasuki menit ke-80, Newcastle mulai berusaha melakukan perlawanan. Namun, belum lagi usaha itu membuahkan peluang, mereka melihat Paul Dummet menerima kartu merah pada menit ke-87 karena dinilai melanggar Suarez dengan keras.

Liverpool berusaha memanfaatkan waktu tersisa untuk menambah gol. Namun, skor 2-1 tak berubah hingga peluit berbunyi panjang.

Liverpool: 22-Simon Mignolet; 2-Glen Johnson, 5-Daniel Agger, 37-Martin Skrtel, 38-John Flanagan (20-Aly Cissokho 45); 8-Steven Gerrard, 14-Jordan Henderson, 24-Joe Allen (10-Philippe Coutinho 59), 31-Raheem Sterling; 7-Luis Suárez, 15-Daniel Sturridge

Pelatih: Brendan Rodgers

Newcastle United: 1-Tim Krul; 2-Fabricio Coloccini, 6-Michael Williamson, 19-Massadio Haidara, 26-Mathieu Debuchy, 27-Steven Taylor (18-Luuk de Jong 73); 7-Moussa Sissoko, 8-Vurnon Anita, 11-Yoan Gouffran (28-Sammy Ameobi 78), 24-Ismael Cheik Tioté (36-Paul Dummett 82); 23-Shola Ameobi

Pelatih: Alan Pardew

Wasit: Phil Dowd

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arema Pertahankan 50 Persen Pemain lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Arema Pertahankan 50 Persen Pemain lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Liga Indonesia
Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Internasional
Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Internasional
Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Internasional
Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Internasional
Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com