Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Figo dan Vieira Tak Sabar Kunjungi Jakarta

Kompas.com - 24/04/2014, 16:15 WIB
Ary Wibowo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Dua legenda sepak bola dunia, Luis Figo dan Patrick Vieira, mengaku tak sabar mengunjungi Indonesia untuk melakoni pertandingan persahabatan dengan Indonesia All Star dalam acara bertajuk Football Legends Tour 2014 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta pada 5 hingga 7 Juni.

Football Legends Tour 2014 akan melibatkan 16 mantan pesepak bola yang sempat berjaya di Piala Dunia. Beberapa pemain yang sudah mengonfirmasi kedatangan diantaranya Figo, Patrick Vieira, Rivaldo, Alessandro Nesta, Hidetosi Nakata, Robbie Fowler serta Nuno Gomez.

Ke-16 pemain itu akan menjalani sejumlah rangkaian acara seperti temu jumpa gala dinner dengan fans serta coaching clinic sebelum melakoni laga uji coba pada 7 Juni. Legenda asal Portugal yang juga sempat bermain di Real Madrid, Figo, pun mengaku tak sabar menjalani rangkaian acara tersebut.

"Kesempatan seperti ini sangat langka di mana kami semua bisa berkumpul dan bermain bersama kembali. Untuk dapat berada dalam satu tim dengan pemain-pemain sekelas Rivaldo, Vieira dan Nakata serta masih banyak lagi yang lainnya adalah sesuatu yang sangat spesial, baik bagi kami maupun para fans. Sampai jumpa di Jakarta pada Juni," ungkap Figo dalam rilis yang diterima Kompas.com.

Sementara itu, Vieira mengaku senang karena dapat berinteraksi dengan sejumlah penggemar sepak bola di Indonesia. Mantan pemain Manchester City asal Perancis itu pun berharap bisa merasakan atmosfer hebat dari penggemar sepak bola di Tanah Air.

"Selain melakukan pertandingan eksebisi, kami juga sangat menantikan momen untuk menghabiskan waktu bersama fans-fans kami dan merasakan atmosfer antusiasme para pecinta sepak bola di Indonesia," ujar Vieira.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gelandang Man City Ungkap Faktor Arsenal Gagal Juara Liga Inggris

Gelandang Man City Ungkap Faktor Arsenal Gagal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Badminton
Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Liga Spanyol
Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Liga Inggris
Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Liga Inggris
Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Liga Indonesia
Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Liga Inggris
Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Liga Inggris
PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com