Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Hukuman Ronaldo Tidak Normal"

Kompas.com - 23/02/2014, 01:36 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber Goal
KOMPAS.com - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, mengatakan bahwa hukuman larangan bermain sebanyak tiga pertandingan untuk Cristiano Ronaldo merupakan hal yang tidak normal. Don Carlo mengungkapkan hal tersebut usai timnya menang 3-0 atas Elche, Sabtu (22/2/2014).

Nama Ronaldo masuk ke dalam skuad El Real untuk pertandingan Sabtu ini, dengan harapan mantan pemain termahal dunia tersebut terbebas dari hukuman larangan bermain di tiga pertandingan, menyusul banding yang diajukan klub. Tetapi rencana itu tak terwujud karena federasi sepak bola Spanyol tetap pada keputusannya.

Alhasil, Ronaldo harus kembali hanya bisa menyaksikan aksi rekan-rekannya dari pinggir lapangan. Meski demikian, Los Blancos tampil sangat impresif sehingga bisa mencetak tiga gol persembahan Asier Illarramendi, Gareth Bale dan Isco.

Kemenangan tersebut tak membuat Ancelotti bahagia. Dia mengaku kecewa dengan perlakuan terhadap bintangnya itu. Di sisi lain, mantan pelatih Paris Saint-Germain ini memuji para pemainnya yang tampil impresif di Santiago Bernabeu.

"Kami bermain bagus dan menang tanpa Ronaldo, tetapi saya masih tidak memahami mengapa dia mendapatkan larangan itu. Tak ada orang yang senang karena dia tidak bermain. Ini tidak normal bahwa dia dilarang bermain di tiga pertandingan," ujar Ancelotti kepada para wartawan.

"Penampilan Bale bagus sebelum gol tetapi brilian setelah itu. (Asier) Illarramendi bermain bagus, dia menjadi lebih percaya diri dan saya senang."

Isco, meski kembali bermain sebagai pemain pengganti, tetapi dia tampil bagus ketika masuk di babak kedua menggantikan Jese Rodriguez. Pemain yang dibeli pada musim panas tersebut mencetak gol ketujuhnya dari 19 penampilan di La Liga. Ini yang membuat Ancelotti memberikan pujian dan menyebutnya pandai mencari posisi.

"Isco bisa bermain sebagai gelandang tengah atau false nine (di belakang striker), yang mana bagus bagi kami."

Kemenangan atas Elche membuat Madrid memuncaki klasemen sementara dengan keunggulan tiga poin atas dua rival terdekatnya, Barcelona dan Atletico Madrid. Tetapi Barca bisa kembali ke puncak jika menang atas Real Sociedad pada Sabtu (22/2) malam ini, sedangkan Atletico baru akan bermain pada Minggu (23/2) melawan Osasuna.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Internasional
Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com