Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona ke Final, El Clasico Tercipta di Copa del Rey

Kompas.com - 13/02/2014, 05:59 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

SOCIEDAD, KOMPAS.com — Barcelona lolos ke final Copa del Rey meski bermain imbang 1-1 melawan Real Sociedad pada semifinal leg kedua Copa del Rey yang berlangsung di Stadion Anoeta, Sociedad, Rabu (12/2/2014).

Secara agregat, Barcelona unggul 3-1 atas Sociedad.

Pada pertemuan pertama, Barcelona sudah unggul 2-0 melawan La Real. Meski demikian, pelatih Gerardo Martino tetap memainkan para pemain terbaik, termasuk striker Lionel Messi.

Messi juga yang akhirnya menjadi pembuka skor pada laga tersebut. Pada menit ke-27, Messi menggiring bola dari tengah lapangan.

Kendati dikawal tiga pemain belakang lawan, Messi tetap berhasil mempertahankan bola dan kemudian melepaskan tembakan yang bersarang di gawang Sociedad.

Babak pertama berakhir 1-0 untuk keunggulan Barcelona. Blaugrana pun unggul 3-0 secara agregat atas Sociedad.

Memasuki babak kedua, Sociedad mencoba melancarkan serangan cepat ke daerah pertahanan Barcelona.

Upaya Sociedad membuahkan hasil pada menit ke-87. Sebuah tendangan keras Antoine Griezmann yang menerima umpan Gonzalo Castro bersarang di gawang Barcelona. Skor kini menjadi 1-1.

Akan tetapi, gol tersebut tetap membuat Barcelona unggul agregat 3-1. Sociedad gagal mencetak gol tambahan sekaligus tersingkir dari Barcelona karena laga berakhir imbang 1-1.

Kepastian tersebut membuat ajang Copa del Rey musim ini akan mempertandingkan laga El Clasico di final. Pada Selasa (11/2/2014), Real Madrid juga melaju ke final usai menyingkirkan Atletico Madrid.

Susunan pemain

Sociedad: 13-Enaut Zubikarai; 31-Joseba Zaldua, 15-Ion Ansotegi, 3-Mikel Gonzalez, 20-Jose Angel; 17-David Zurutuza, 28-Jon Gaztanaga (4-Gorka Elustondo 67); 11-Carlos Vela, 10-Xabi Prieto (16-Sergio Canales 82), 7-Antoine Griezmann; 8-Haris Seferovic (18-Gonzalo Castro 61)
Pelatih: Jagoba Arrasate

Barcelona: 13-Jose Pinto; 22-Dani Alves, 3-Gerard Pique, 14-Javier Mascherano, 18-Jordi Alba; 6-Xavi Hernandez (17-Alex Song 66), 16-Sergio Busquets (15-Marc Bartra 90), 8-Andres Iniesta; 4-Cesc Fabregas, 10-Lionel Messi, 7-Pedro Rodriguez (9-Alexis Sanchez 77)
Pelatih: Gerardo Martino

Wasit: Fernando Teixeira

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong Soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong Soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com