Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berkat Ribery-Mandzukic, Bayern Ungguli Guangzhou

Kompas.com - 18/12/2013, 03:21 WIB
Ferril Dennys

Penulis

AGADIR, KOMPAS.com — Bayern Muenchen untuk sementara unggul 2-0 atas Guangzhou Evergrande pada babak pertama semifinal Piala Dunia Antarklub di Stade d'Agadir, Rabu (17/12/2013).

Bayern nyaris unggul terlebih dulu melalui tembakan keras yang dilepaskan Toni Kroos pada menit ke-25. Toni dengan skill individunya berhasil menembus kotak penalti dan melepaskan tembakan. Apes, bola hasil tembakan pemain asal Jerman tersebut masih menerpa mistar.

Setelah itu, Bayern terlihat menguasai permainan. Sementara Guangzhou praktis hanya sesekali melancarkan serangan ke jantung pertahanan yang digalang Daniel van Buyten dan kawan-kawan.

Usaha pasukan Josep Guardiola tersebut baru membuahkan hasil pada menit ke-40. Adalah Franck Ribery yang berhasil menaklukkan kiper Zeng Cheng, setelah pemain asal Perancis tersebut memanfaatkan bola liar di dalam kotak penalti Guangzhou.

Berselang tiga menit kemudian, pendukung Bayern yang memadati Stade d'Agadir kembali bersukacita menyambut gol Mario Mandzukic. Gol berawal dari umpan Thiago Alcantara di dalam kotak penalti kepada Mandzukic.

Tidak terkawal, pemain asal Kroasia tersebut cukup mudah menanduk bola masuk ke dalam gawang Guangzhou. Gol ini memastikan keunggulan Bayern dengan skor 2-0 hingga turun minum.

Susunan Pemain
Guangzhou Evergrande: 19-Zeng Cheng; 32-Sun Xiang, 6-Feng Xiaoting, 28-Young-Gwon Kim, 5-Zhang Linpeng, 10-Zheng Zhi, 37-Zhao Xuri, 16-Huang Bowen, 15-Dario Conca, 9-Elkeson, 11-Muriqui
Pelatih: Marcello Lippi

Bayern Muenchen: 1-Manuel Neuer; 21-Phlipp Lahm; 13-Rafinha, 15-Danie van Buyten, 17-Jerome Boateng, 27-David Alaba; 7-Franck Ribery, 39-Toni Kroos, 6-Thiago Alcantara, 19-Mario Goetze; 9-Mario Mandzukic
Pelatih: Josep Guardiola

Wasit: Bakary Gassama


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Skuad Brasil untuk Copa America 2024: Tanpa Neymar, Ada Paqueta

Daftar Skuad Brasil untuk Copa America 2024: Tanpa Neymar, Ada Paqueta

Internasional
Hasil Final dan Daftar Juara MilkLife Soccer Challenge Kudus Series 2 2024

Hasil Final dan Daftar Juara MilkLife Soccer Challenge Kudus Series 2 2024

Sports
Alasan Pelatih PSM Yakin Portugal Juara Euro 2024

Alasan Pelatih PSM Yakin Portugal Juara Euro 2024

Liga Indonesia
Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Internasional
Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Liga Indonesia
Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Internasional
Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Internasional
Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Internasional
Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Internasional
Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com