Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Semoga Brasil-Perancis Bertemu di Final"

Kompas.com - 04/12/2013, 03:08 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber Goal
KOMPAS.com — Bek Brasil, Thiago Silva, mempunyai keinginan terciptanya final ideal pada Piala Dunia 2014, yang menurutnya terjadi antara negaranya dan Perancis. Meski demikian, pemain belakang klub Paris Saint-Germain ini mengakui bahwa Spanyol, Jerman, Argentina, dan Uruguay juga merupakan kandidat juara.

"Favoritku adalah Brasil, tentu saja, karena kami akan bermain di rumah," ujar Thiago, yang sudah 44 kali membela Selecao dan telah bermain di Ligue 1 sejak musim panas 2012, kepada Le Parisien. "Saya juga yakin bahwa Spanyol, Jerman, Uruguay, dan Argentina selalu merupakan tim yang sulit untuk dihadapi."

"Akan menjadi sebuah kenikmatan menghadapi Perancis dan rekan-rekanku di klub PSG, seperti Blaise Matuidi dan yang lainnya. Ini juga akan terasa lebih spesial karena saya bermain di Perancis."

"Ini akan menjadi sebuah pertandingan penuh emosi, terutama jika kami menghadapi mereka di fase knock-out."

"Saya pikir Perancis-Brasil merupakan sebuah sepak bola dunia nan klasik dan walaupun dalam beberapa tahun terakhir ini mereka telah menyalip kami, saya pikir sekarang kami memiliki kualitas untuk membalikkannya karena tidak hanya bermain di rumah, tetapi kami juga mengalahkan mereka 3-0 pada pertandingan persahabatan bulan Juni lalu."

Thiago mengakui, Les Blues memiliki segalanya untuk mencapai final. Dengan nama besar pelatihnya, Didier Deschamps, serta segudang pemain top, seperti Karim Benzema, Franck Ribery, Eric Abidal, dan kumpulan gelandang berkualitas, tak berlebihan jika Perancis patut diperhitungkan. "Perancis juga menjadi favorit."

Perancis dan Brasil pernah bertemu pada final Piala Dunia 1998. Waktu itu Perancis tampil sangat impresif untuk mengalahkan Selecao dengan skor telak 3-0.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com