Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Desember 2013, Messi Datang ke Indonesia

Kompas.com - 11/10/2013, 18:37 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bintang Barcelona, Lionel Messi, dipastikan akan datang ke Indonesia pada 17-19 Desember 2013. Messi akan melakoni sebuah laga ekshibisi antara Messi and Friends melawan Indonesian All Star di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 18 Desember 2013.

Hal tersebut dipastikan oleh pihak promotor yang mendatangkan Messi, Eddy Sofyan. Eddy memastikan telah bersepakat dengan Olivier Mandengue, selaku FIFA Licensed Football Agent and FIFA Match Agent, untuk mendatangkan Messi ke Indonesia.

"Sebelumnya, saya sudah bekerja sama dengan Olivier saat mendatangkan Diego Maradona. Saat itu, Olivier senang dengan antusias penonton Indonesia. Alhasil, ia menawarkan Messi untuk datang ke Indonesia. Saya jelas tertarik dan proses negosiasi pun akhirnya berjalan lancar," jelas Eddy kepada Kompas.com, Jumat (11/10/2013).

"Kami sepakat membawa Messi dan beberapa pemain dunia lain ke Indonesia pada akhir tahun ini. Sampai saat ini, kami hanya menyepakati soal pertandingan dan satu kegiatan kemanusiaan yang akan dihadiri Messi. Untuk acara lain, belum ada kepastian, karena Messi hanya akan berada di Indonesia selama tiga hari," lanjutnya.

Seperti diketahui, rencana kedatangan Messi berbarengan dengan libur tengah musim di kompetisi-kompetisi Eropa. Messi yang biasanya menghabiskan liburan Natal dan Tahun Baru di kampung halamannya di Rosario, Argentina, dipastikan akan menyempatkan waktu terlebih dahulu ke Indonesia.

"Saya harap masyarakat Indonesia bisa senang dengan kedatangan Messi nanti. Mumpung saat ini Messi sedang di puncak karier. Mari kita tutup tahun ini dengan kehadiran Messi di Indonesia," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Internasional
Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Internasional
Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Internasional
Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Liga Indonesia
Perancis Vs Polandia, Masalah Lain Dialami Mbappe Saat Pakai Topeng

Perancis Vs Polandia, Masalah Lain Dialami Mbappe Saat Pakai Topeng

Internasional
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Euro 2024, Belanda-Slovenia Lolos 16 Besar

Klasemen Peringkat 3 Terbaik Euro 2024, Belanda-Slovenia Lolos 16 Besar

Internasional
Luapan Tak Sangka Slovenia Lolos 16 Besar Euro untuk Kali Pertama...

Luapan Tak Sangka Slovenia Lolos 16 Besar Euro untuk Kali Pertama...

Internasional
Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024: Inggris, Denmark, Perancis Melaju

Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024: Inggris, Denmark, Perancis Melaju

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com