Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cambiasso Persembahkan Gol untuk Anak dan Istri

Kompas.com - 27/09/2013, 04:47 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

MILAN, KOMPAS.com — Esteban Cambiasso mencetak satu gol ketika Inter Milan menang 2-1 atas Fiorentina, Kamis (26/9/2013) waktu setempat atau Jumat (27/9) dini hari WIB, di San Siro. Pemain asal Argentina ini mempersembahkan gol itu kepada anak dan istrinya, di samping menyebut kemenangan tersebut merupakan bukti Inter memiliki identitas.

"Saya mempersembahkan gol ini untuk putraku, Dante, dan istriku, karena dialah yang mengalami kesulitan dan bekerja keras untuk membawanya ke dunia. Kemenangan ini menjadikan tiga hari yang hebat," ujar Cambiasso, yang baru saja mendapatkan anak kedua.

Ya, anak kedua Cambiasso, yang berjenis kelamin laki-laki, lahir pada 24 September lalu dengan berat 3,9 kilogram. Sebelumnya, Cambiasso dan istrinya, Claudia, telah dikaruniai seorang putri yang diberi nama Victoria.

Cambiasso pun memuji perjuangan rekan-rekannya karena meskipun sempat tertinggal, mereka bisa bangkit dan membalikkan situasi.

"Anda bisa melihat bahwa Inter memiliki identitas sekali lagi dan jika itu disertai dengan hasil tentu lebih baik," ujar kapten Inter ini.

"Malam ini kami memiliki reaksi yang hebat untuk mengejar. Tim ini bersatu dan fans bisa pulang ke rumah dengan bahagia. Fiorentina membuat kami sangat tertekan di babak pertama, tetapi kami tahu mereka tidak bisa menjaga tempo."

Mengenai peluang Inter meraih Scudetto, Cambiasso dengan diplomatis mengatakan bahwa kemenangan tersebut hanya menjadi pesan bagi skuad Nerazzurri. Dia tak mau berbicara lebih jauh mengenai persaingan secara umum.

"Tidak, kami hanya mengirim pesan untuk diri kami sendiri."

Dengan kemenangan ini, Inter menempati peringkat kedua klasemen sementara Serie-A dengan raihan 13 poin. Mereka terpaut dua angka dari AS Roma di posisi teratas, dan unggul selisih gol atas Napoli dan Juventus. Empat tim teratas ini belum mengalami kekalahan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barito Putera Berbagi dengan Anak Yatim di Hari Lahir Pancasila

Barito Putera Berbagi dengan Anak Yatim di Hari Lahir Pancasila

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Tanzania Sore Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Tanzania Sore Ini

Timnas Indonesia
Africa Day 2024, Menpora Bersiap Jelang Konferensi Asia-Afrika

Africa Day 2024, Menpora Bersiap Jelang Konferensi Asia-Afrika

Sports
Toni Kroos Raih Gelar Keenam Liga Champions: Ini Gila, Luar Biasa...

Toni Kroos Raih Gelar Keenam Liga Champions: Ini Gila, Luar Biasa...

Liga Champions
Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Sports
Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Liga Indonesia
Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Badminton
Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Liga Champions
Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Liga Champions
Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Liga Indonesia
Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Liga Champions
Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Liga Champions
5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

Liga Champions
Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com