Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona Percepat Perburuan Reina

Kompas.com - 29/05/2013, 21:02 WIB

KOMPAS.com - Barcelona berharap segera mengakhiri pengejaran mereka terhadap penjaga gawang Liverpool, Pepe Reina, dengan hasil positif. Demikian laporan Daily Star, seperti dikutip dari Football Espana, Rabu (29/5/2013).

Ditengarai, antara Barca dan pemain berusia 30 tahun tersebut sudah ada kesepakatan verbal. Ini akan memudahkan Reina untuk segera mendarat di Camp Nou, yang diperkirakan bakal terwujud dalam dua pekan mendatang.

Meskipun Reina mengklaim dirinya bahagia di Merseyside, tetapi agennya, Manuel Garcia Quilon, diyakini telah mengadakan pembicaraan dengan Liverpool pada akhir pekan lalu. Pertemuan tersebut untuk memuluskan proses perpindahan Reina, yang dikabarkan akan dilepas dengan harga 9 juta euro. Hal tersebut diakui sendiri oleh Reina melalui Twitter, pada Rabu pagi.

"Sulit untuk mengatakan tidak untuk sebuah klub seperti Barca. Tak ada kontak dan tak ada orang yang mengatakan apapun kepadaku. Jika sudah ada kontak dengan agenku, dia akan mengatakannya kepada saya.

"Saya sangat bahagia di Liverpool dan akan sulit meninggalkannya jika tak pergi ke Barca."

Juara Ligue 1, Paris Saint-Germain dan Arsenal juga tertarik menggaet kiper internasional Spanyol tersebut. Tetapi Reina tak mau pindah ke sana, karena dia telah berjanji kepada Liverpool takkan pindah ke klub lain di Premier League, dan tak mau bermain di Perancis.

Saat ini, Reina tengah mempersiapkan diri menandatangani kontrak baru bersama Liverpool. Jadi, Barca harus bergerak cepat agar proses perpindahannya berlangsung sebelum Reina meneken kontrak baru.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com