Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

La Viola Bantah Kesepakatan Jovetic-Arsenal

Kompas.com - 29/03/2013, 04:12 WIB

FLORENCE, KOMPAS.com - Fiorentina membantah kabar bahwa striker andalannya, Stevan Jovetic, telah mencapai kesepakatan dengan Arsenal. Manajemen La Viola mengklaim tak pernah melakukan pembicaraan dengan klub mana pun soal transfer Jovetic sampai saat ini.

"Kami benar-benar tidak berpikir atau membicarakan soal (perpindahan) masa depannya dengan siapa pun. Yang terpenting saat ini adalah soal kompertsi di Serie-A," jelas Fiorentina dalam pernyataan resminya, Kamis (28/3/2013).

Bantahan itu muncul menyusul pernyataan agen FIFA, Guido Di Domenico. Ia menyatakan Jovetic akan bergabung dengan Meriam London pada musim depan.

"Jovetic merupakan salah satu opsi yang mungkin untuk Juventus. Namun, menurut saya, anak itu telah diizinkan berpindah ke Arsenal. Dia tampak terpesona dengan rencana ke depan mereka," tegas Di Domenico.

Pernyataan Di Domenico seakan membenarkan apa yang disampaikan Jovetic sebelumnya. Pemain muda Montenegro tersebut memuji, The Gunners sebagai klub besar dengan tradisi luar biasa dan salah satu tim terbesar di Eropa.

"Tak mudah menggantikan Robin van Persie yang mencetak banyak gol. Arsenal memiliki banyak pemain yang tak mencetak gol seperti Van Persie, tetapi (talentanya) sangat bagus. Mereka masih sangat kuat. Aku sering menyaksikan pertandingan Premier League di televisi. Salah satu liga terbaik dunia dan tampak menarik bagiku,"  beber Jovetic. (FBI)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com