Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas Diperkuat 58 Pemain, RD Pimpin Latihan

Kompas.com - 18/03/2013, 20:54 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Jumlah pemain yang bergabung ke pemusatan latihan tim nasional Indonesia bertambah. Kini, pemusatan latihan sudah diperkuat 58 pemain. Ini terjadi setelah duo Semen Padang, Jandia Eka Putra dan Titus Bonai, serta striker Arema Indonesia, Greg Nwokolo ikut bergabung.

Menurut informasi, ketiga pemain itu tiba di Hotel Sultan, Jakarta, pada Senin (18/3/2013) siang. Ketiganya langsung ikut berlatih bersama 55 pemain yang sebelumnya bergabung di Lapangan C, Senayan, Jakarta. Mereka dipimpin oleh Rahmad Darmawan, pelatih Arema yang sebelumnya memang disebut akan melatih timnas.

Dalam sesi latihan, RD, sapaan akrab Rahmad Darmawan membagi pemain dalam lima kelompok. Lima kiper, yakni Kurnia Meiga, Syamsidar, I Made Wirawan, Deny Marcel, dan Jandia Eka Putra, berlatih terpisah.

RD memulai sesi latihan sore dengan memberi materi pemanasan. Materi itu diberikan pada pemain, tak terkecuali kiper yang berada di sekitar mistar gawang.

Sampai berita diturunkan, tak ada wajah Luis Manuel Blanco pada Senin sore. Absennya Blanco beserta para asistennya, seperti Marcos Connena dan Jorge di Gregorio, kian memperkuat anggapan adanya pencoretan pelatih oleh Badan Tim Nasional (BTN).

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com