Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bale-Lennon Bikin Arsenal Tertinggal

Kompas.com - 03/03/2013, 23:43 WIB

LONDON, KOMPAS.com - Tottenham Hotspur unggul 2-0 atas Arsenal hingga akhir babak pertama dalam lanjutan Premier League di Stadion White Hart Lane, Minggu (3/3/2013). Dua gol tuan rumah dicetak Gareth Bale dan Aaron Lennon.

Kedua tim bermain terbuka sejak menit pertama. Arsenal lebih dulu mendapatkan peluang melalui Olivier Giroud pada menit ketujuh setelah menerima umpan Jack Wilshere. Namun, bola tendangannya dari dalam kotak penalti masih dapat diblok bek Tottenham, Kyle Walke.

Meski bermain di depan puluhan ribu pendukung lawan, Arsenal terlihat lebih dominan menguasai jalannya pertandingan. Namun, Tottenham bukan tanpa ancaman karena beberapa kali mampu cukup merepotkan barisan pertahanan The Gunners.

Arsenal terus menekan. Namun, lini pertahanan Tottenham tampil cukup disiplin sehingga membuat upaya Theo Walcott dan kawan-kawan selalu mentok di depan jantung pertahanan lawan.

Pada menit ke-37, Bale membuat pendukung tuan rumah bersorak setelah mampu mencetak gol lewat serangan balik. Gol tersebut ditorehkannya dengan tenang setelah menerima umpan terobosan matang Walker.

Gol itu membuat mental pemain Arsenal jatuh. Walhasil, dari skema yang sama, Spurs sukses menambah pundi-pundi golnya lewat kreasi Lennon. Kembali menerima umpan terobosan dari sisi kiri, Lennon mampu mengecoh Wojciech Szczesny lebih dulu sebelum melepaskan tendangan ke pojok kanan gawang.

Arsenal berusaha keluar tekanan. Namun, sejumlah peluang yang diperoleh skuad asuhan Arsene Wenger itu gagal dikonversikan menjadi gol sehingga skor 2-0 untuk Tottenham bertahan hingga turun minum.

Susunan Pemain:
Tottenham:
25-Hugo Lloris, 5-Jan Vertonghen, 20-Michael Dawson, 28-Kyle Walker, 32-Benoit Assou-Ekotto, 7-Aaron Lennon, 8-Scott Parker, 10-Emmanuel Adebayor, 19-Mousa Dembele, 22-Gylfi Sigurdsson, 11-Gareth Bale.
Pelatih: Andre Villas-Boas

Arsenal: 1-Wojciech Szczesny, 4-Per Mertesacker, 5-Thomas Vermaelen, 17-Nacho Monreal, 25-Carl Jenkinson, 8-Mikel Arteta, 10-Jack Wilshere, 14-Theo Walcott, 16-Aaron Ramsey, 19-Santi Cazorla, 12-Olivier Giroud.
Pelatih: Arsene Wenger.

Wasit: Mark Clattenburg.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com