Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mourinho: Dunia Tak Sabar Nantikan Madrid Vs MU

Kompas.com - 11/02/2013, 05:39 WIB

MANCHESTER, KOMPAS.com - Pelatih Real Madrid Jose Mourinho menyatakan seluruh dunia sudah tak sabar menunggu bigmatch antara timnya melawan Manchester United di Liga Champions.

"Pertandingan itu sudah dinantikan di seantero dunia," tegasnya kepada MUTV, seusai menyaksikan aksi MU menumpas Everton 2-0 di Stadion Old Trafford, Minggu (10/2/2013).

"Dunia tak menunggu partai selain itu di Liga Champions, jadi aku berharap kami dapat memberikan apa yang sudah ditunggu oleh seluruh orang di dunia," papar The Special One.

MU akan bertandang ke Stadion Santiago Bernabeu dalam laga perdana 16 besar Liga Champions, Rabu (13/2/2013).

Sudah jadi rahasia umum antara Mourinho dan Sir Alex Ferguson memiliki hubungan yang baik.

"Saya merasa diistimewakan, karena ia salah satu orang penting dalam dunia sepak bola dan lebih penting lagi, ia pribadi yang baik," sanjung eks pelatih FC Porto, Chelsea, dan Inter Milan itu.

Bahkan, Ferguson mengaku sempat mengobrol dengan Mourinho, sebelum pertandingan timnya melawan Everton.

"Seharusnya Rabu besok akan menjadi pertandingan fantastis. Saya berharap menurunkan pemain yang saya inginkan (melawan Madrid)," katanya yang disitir Goal.

Itulah bukti rivalitas antara Ferguson dan Mourinho tak mengurangi keharmonisan keduanya di luar lapangan.

"Hubungan saya dengannya selalu fantastis dan saya selalu membanggakannya. Kami telah bertanding dalam begitu banyak laga, dimulai dari laga Porto. Berlanjut dengan Chelsea, Inter, dan sekarang Real. Dalam semua klub itu, saya selalu bertemu dengan Manchester United dan Sir Alex," cetus Mourinho.

Apakah Anda berambisi menang kali ini?

"Tentu saja, saya ingin memenanginya dan demikian juga dengannya (Ferguson), tetapi saya percaya tim yang kalah memiliki sedikit perasaan untuk merasa sedikit berbahagia, karena jalinan pertemanan itu. Tetapi, saya ingin menang," tegas pria berusia 50 tahun tersebut.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

    Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

    Liga Champions
    Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

    Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

    Timnas Indonesia
    Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

    Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

    Bundesliga
    Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

    Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

    Liga Champions
    Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

    Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

    Liga Italia
    Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

    Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

    Liga Indonesia
    Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

    Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

    Sports
    Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

    Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

    Liga Indonesia
    Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

    Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

    Timnas Indonesia
    Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

    Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

    Sports
    Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

    Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

    Badminton
    Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

    Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

    Badminton
    Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

    Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

    Timnas Indonesia
    Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

    Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

    Liga Indonesia
    Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

    Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

    Badminton
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com