Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arema Mantap di Puncak

Kompas.com - 14/01/2013, 03:51 WIB

Malang, Kompas - Arema Indonesia memantapkan posisinya di puncak klasemen sementara kompetisi sepak bola Liga Super Indonesia dengan kemenangan 3-0 atas tamunya, Persiram Raja Ampat, di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Jawa Timur, Minggu (13/1). Tim berjuluk ”Singo Edan” ini sudah mengoleksi enam poin setelah pada laga pertama juga mencatat kemenangan 5-2 atas tamunya, Persidafon.

Koleksi enam poin ini sama dengan Mitra Kutai Kartanegara. Namun, Arema memuncaki klasemen karena punya selisih gol lebih baik.

Tim asuhan Rahmad Dharmawan itu tampil dominan pada laga melawan Persiram. Di babak pertama, mereka punya peluang mencetak gol melalui hadiah penalti. Namun, sayang, eksekusi Alberto Goncalves bisa ditepis kiper Persiram, Jendri Pitoy.

Sepuluh menit kemudian, ganti Persiram yang mendapat hadiah penalti, tetapi juga gagal dieksekusi menjadi gol. Tembakan Jerry Karpeh ditepis penjaga gawang sekaligus kapten tim Arema, Kurnia Meiga.

Gol baru tercipta pada babak kedua, menit ke-46, melalui Sunarto yang disambut histeris suporter Arema.

Untuk menambah daya gedor, Rahmad Darmawan mengganti pemain Beto Gonzalves dengan Egi Melgiansyah. Strategi ini cukup manjur karena Egi ikut berperan atas terjadinya gol kedua untuk Arema yang dicetak Christian Gonzales.

Keith Kayamba melengkapi kemenangan Arema menjadi 3-0. Kayamba dengan gesit melewati pemain Persiram dengan sprint sebelum menceploskan bola ke gawang.

”Problem tim ada di striker. Selain itu, ketika kami gagal mengeksekusi penalti, mental anak-anak langsung drop,” kata Pelatih Persiram Jaya Hartono.

Pada laga lainnya di Stadion Mashud Wisnusaputra, Kuningan, Jawa Barat, Persita memulai debut di ISL dengan hasil sempurna. Mereka menang 2-1 atas tamunya, Persiwa.

Persita sempat tertinggal terlebih dahulu dari lawannya setelah Fred Ferdinando Mote mencetak gol pada menit ketujuh. Namun, di babak kedua, pemain Persita mampu merespons untuk mencetak dua gol balasan sekaligus membalikkan keadaan menjadi 2-1.

Dua gol Persita dicetak Cristian pada menit ke-64 dan Kim Dongchan pada menit ke-73. Dengan hasil ini, Persita untuk sementara menempati peringkat keempat klasemen di bawah Arema, Mitra Kukar, dan Sriwijaya FC.

Persib tahan Persipura

Di Bandung, Jawa Barat, tuan rumah Persib Bandung sukses menahan tamunya, Persipura Jayapura. Persib tertinggal terlebih dahulu lewat gol Bio Paulin pada menit ke-20 babak pertama.

Meski tampil sebagai tim tamu, Persipura cukup percaya diri. Namun, sayangnya, keunggulan 1-0 mereka tak bertahan sampai akhir. Di pengujung laga, Persib mendapat gol melalui Georges Parfait Mbida-Messi. Pelatih Persipura Jacksen F Tiago menyebut gol Messi adalah buah dari kelengahan pemain mereka. Namun, dia bersyukur bisa merebut satu poin. (ODY/ELD/OTW)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com