Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Andik: Taufik Tunggu Aku Mati Pelan-pelan

Kompas.com - 27/11/2012, 11:07 WIB

KUALA LUMPUR, KOMPAS.com - Banyak cara yang di lakukan para pemain tim nasional Indonesia dalam menghabiskan waktu senggangnya di sela-sela penyelenggaraan Piala AFF 2012 di Kuala Lumpur, Malaysia. Dari mulai berjalan-jalan mengunjungi pusat perbelanjaan, mencari kuliner, hingga berfoto-foto ria.

Dua penggawa tim "Merah Putih", Andik Vermansyah dan Taufik, tak mau ketinggalan. Kedua pemain tersebut mempunyai cara tersendiri menghabiskan waktu luangnya di dalam maupun luar Hotel Palace of Golden Horses, yang dijadikan tempat menginap timnas.

"Aku kalau di hotel sering jalan-jalan sama Taufik sambil nanyi-nyanyi, mendengarkan musik atau foto-foto di beberapa tempat hotel ini karena besar sekali ini mas, seperti Istana," ungkap Andik, yang baru pulang dari jalan-jalan usai membeli sepatu bola, kepada Kompas.com.

Keakraban Andik dan Taufik memang sangat kental, karena kedua pemain tersebut sudah bersama-sama sejak masih di Persebaya Surabaya junior. Hal tersebut terlihat ketika mereka saling menyindir ketika ditanya mengenai kegiatannya di dalam kamar hotel.

"Dia (Taufik) disuruh pergi saja. Karena dia itu sering godain aku. Dia sangat jahil dan sangat sering menakut-nakuti aku. Sudah tahu aku takut sama setan b,angun tidur pun aku ditakuti. Aku rasa dia nunggu aku mati pelan-pelan, Mas," kelakar Andik sambil tertawa kepada wartawan Kompas.com, Ary Wibowo.

Taufik pun langsung tertawa terbahak mendengar alasan rekannya tersebut dan langsung menimpali, "Tidak itu, bohong dia Mas."

Mereka pun kembali saut-sautan saat ditanya siapa yang paling sering buang gas. "Hooo. Itu dia! Kami balas-balasan, tetapi lebih parah dia," kata Andik sambil menunjuk ke arah Taufik, yang juga berusaha mengelak pernyataan rekannya tersebut.

Andik mengatakan, meskipun sering bercanda, dirinya tetap menghormati Taufik. "Dia itu seniorku. Meskipun kami sering bercanda tetapi tidak berlebihan. Tidak ada sampai pernah ada yang sakit hati. Taufik itu bandel tapi baik dan pengertian kepadaku," tutup gelandang berusia 21 tahun tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Como 1907 Proyek “1 Miliar Dolar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

    Como 1907 Proyek “1 Miliar Dolar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

    Liga Italia
    Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

    Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

    Badminton
    Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

    Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

    Timnas Indonesia
    Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

    Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

    Liga Italia
    Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

    Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

    Timnas Indonesia
    Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

    Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

    Liga Italia
    Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

    Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

    Badminton
    Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

    Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

    Liga Inggris
    Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

    Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

    Liga Italia
    Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

    Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

    Liga Indonesia
    Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

    Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

    Internasional
    Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

    Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

    Liga Italia
    Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

    Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

    Bundesliga
    Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

    Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

    Liga Indonesia
    PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

    PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

    Timnas Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com