Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waspadai Shaarawy, Fatal bagi Juve

Kompas.com - 24/11/2012, 01:22 WIB

TURIN, KOMPAS.com - Bek Juventus, Andrea Barzagli, yakin timya bakal melakukan kesalahan fatal jika hanya fokus mewaspadai Stephan El Shaarawy saat melawan AC Milan dalam lanjutan Serie-A di Stadion San Siro, Minggu (25/11/2012).

El Shaarawy merupakan senjata mematikan I Rossoneri pada musim ini. Penyerang muda Italia berdarah Mesir tersebut sementara menjadi pencetak gol terbanyak Serie-A dengan sepuluh gol. Torehan dua gol dalam lima pertandingan di Liga Champions pun membuktikan bakat besar dari pemain berjuluk The Little Pharaoh tersebut.

Barzagli mengakui kehebatan El Shaarawy.  Tapi... .

"Milan tidak hanya bergantung kepada El Shaarawy saja. Dia memang tampil bagus. Namun, kami tidak boleh memfokuskan diri kepadanya," tandas Barzagli.

"Kami telah mempelajari Milan dan mengetahui apa yang bisa mereka lakukan. Mereka sedang berjuang dan berpeluang bangkit kembali ke papan atas," sambung pemain asal Italia tersebut. 

Si Nyonya Besar sendiri masih kokoh di puncak klasemen. Hingga pekan ke-13, Juve mengoleksi 32 angka. Sementara Milan --dengan raihan 15 poin-- bertengger di peringkat ke-12. (FBI)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com