Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penampilan Timnas Indonesia Belum Memuaskan

Kompas.com - 14/11/2012, 19:11 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Pelatih Tim Nasional Indonesia, Nil Maizar, mengaku belum puas dengan penampilan skuad "Merah Putih" meski berhasil menang 1-0 atas Timor Leste dalam laga uji coba di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (14/11/2012).

Menurut Nil, timnas masih perlu pembenahan agar tampil lebih baik di Piala AFF 2012. Gol semata wayang Indonesia dicetak Bambang Pamungkas pada menit ke-66.

Meski menang dalam pertandingan itu, sepanjang laga Irfan Bachdim dan kawan-kawan masih terlihat kesulitan untuk menembus barisan pertahanan tim berjuluk "The Rising Sun" tersebut.

"Memang penampilan ini belum seperti yang kita harapkan. Tetapi mudah-mudahan akan bisa lebih baik lagi, karena masih ada satu pertandingan lagi (lawan Kamerun)," ujar Nil saat jumpa pers usai pertandingan.

Nil mengaku, koordinasi antara lini tengah dan depan skuadnya memang masih menjadi kendala. Selain itu, menurut mantan pelatih Semen Padang tersebut, persoalan penyelesaian akhir para bomber skuad "Garuda" juga belum maksimal.

"Jadi nanti akan kita lihat lagi perkembangan pemain. Secara umum sudah baik, tetapi tinggal bagaimana pengertian pemain depan dan belakang perlu pembenahan," kata Nil.

Setelah melawan Timor Leste, timnas akan menjalani pertandingan uji coba terakhir melawan Kamerun di Jakarta, Jumat (16/11/2012). Pada Piala AFF yang akan berlangsung di Malaysia dan Thailand, Indonesia berada di Grup B bersama tuan rumah Malaysia, Singapura, dan Laos. Laos akan menjadi lawan pertama Indonesia, pada 25 November 2012.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

    Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

    Liga Indonesia
    Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

    Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

    Badminton
    Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

    Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

    Timnas Indonesia
    Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

    Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

    Timnas Indonesia
    Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

    Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

    Timnas Indonesia
    Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

    Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

    Timnas Indonesia
    Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

    Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

    Badminton
    Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

    Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

    Timnas Indonesia
    Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

    Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

    Timnas Indonesia
    Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

    Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

    Timnas Indonesia
    Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

    Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

    Timnas Indonesia
    Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

    Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

    Badminton
    Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

    Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

    Timnas Indonesia
    Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

    Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

    Timnas Indonesia
    Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

    Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

    Timnas Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com