Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persipura Pastikan Ikut Inter Island Cup

Kompas.com - 24/10/2012, 18:17 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Persipura Jayapura dipastikan mengikuti turnamen pra musim Inter Island Cup (IIC) 2012 untuk mematangkan persiapan mengikuti kompetisi Liga Super Indonesia 2013.

"Kami telah mendapatkan undangan dari PT. Liga Indonesia (LI) dan sudah ditandatangani ketua umum Persipura. Kami berharap dengan mengikuti kompetisi IIC Persipura memiliki waktu uji coba sebelum mengikuti kompetisi yang dimulai pada Januari mendatang," kata Sekretaris Umum Persipura Tamrin Sagala di Jayapura, Rabu (24/10/2012).

Dia mengatakan, dari hasil koordinasi dengan susunan pelatih dan manajemen, para pemain "Mutiara Hitam" membutuhkan uji coba untuk mematangkan persiapan serta menyempurnakan komposisi tim.

Tamrin menambahkan selain mengikuti IIC 2012, Persipura juga akan mengajukan permohonan laga semifinal dan final dilakukan di Stadion Mandala, Jayapura.

"Keinginan kami untuk penyisihan tidak masalah dilakukan di setiap wilayah, namun untuk semifinal dan final di harapkan  digelar di stadion Mandala,"katanya.

Keinginan itu, kata Tamrin, bukan tanpa alasan dikarenakan Persipura pada tahun 2011 sukses menggelar laga semifinal dan final dengan menempatkan Persipura sebagai juara.

"Kami siap kembali menjadi tuan rumah empat laga puncak IIC. PT LI seharusnya mempertimbangkan kesuksesan gelaran final tahun lalu," katanya.

Perhelatan IIC 2012 bakal digelar mulai 2-16 Desember 2012. Babak penyisihan akan menggunakan sistem setengan kompetisi dan format home tournament.

PT LI menunjuk Sriwijaya FC Palembang sebagai tuan rumah di Grup A, Persib Bandung sebagai tuan rumah grup B, Arema Malang sebagai tuan rumah Grup C dan Persisam Putra Samarinda untuk Grup D.

Meski demikian, sampai saat ini PT LI belum merilis jadwal pertandingan masing-masing grup. Bahkan, tim-tim yang menghuni grup A, B, C dan D juga masih belum ditentukan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com