Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Korut Buta Pemain Indonesia

Kompas.com - 07/09/2012, 20:58 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Manajer timnas Korut, Kim Myong-Choi mengaku belum tahu kekuatan dan kelemahan Indonesia yang akan dihadapi timnya di SCTV Cup 2012 nanti. Namun, baginya, semua lawan akan dianggap berat.

Rombongan tim nasional Korea Utara (Korut) telah tiba di Jakarta pada Jumat (7/9/2012). Setibanya di Jakarta, pasukan arahan Su Yun-Jong langsung menggelar latihan di Stadion Gelora Utama Bung Karno, Senayan. Manajer timnas Korut, Kim Myong-Choi, juga langsung menghadiri jumpa pers di sela sesi latihan tim. Para pemain Korut mengaku senang akhirnya bisa menginjakkan kakinya di Indonesia.

"Sangat bangga berada di Indonesia, karena sudah sangat lama tak bermain di sini. Berharap, pertandingan melawan Indonesia akan berlangsung menarik," ucap Kim dalam jumpa pers di Senayan.

"Pertandingan melawan Indonesia penting bagi pemain muda kami. Apalagi, kami baru kembali berkumpul setelah Maret lalu. Skuad kami kini banyak diisi pemain baru. Tim ini kami persiapkan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2018 di Rusia," lanjutnya.

Namun, Kim mengakui tak tahu-menahu soal kualitas timnas Indonesia. Tak mau ambil pusing, manajer Korut itu menganggap siapa pun lawan yang akan dihadapi, memiliki kualitas yang bagus. "Saya tak tahu siapa pemain Indonesia yang bagus. Tak masalah, karena kami memiliki pandangan tak mau meremehkan. Kami selalu anggap semua lawan kuat," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com