Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Utak-Atik Daya Gedor "Der Panzer"

Kompas.com - 26/06/2012, 14:37 WIB

KOMPAS.com - Jerman memang layak disebut sebagai salah satu tim terkuat di Piala Eropa 2012. Bagaimana tidak, Pelatih Joachim Loew punya banyak kedalaman skuad yang mumpuni, hingga punya banyak opsi.

Tengoklah apa yang dilakukan Loew ketika Jerman menang atas Yunani di perempat final. Tidak akan ada yang mengira bila trio pemain yang biasa menghuni skuad inti, Lukas Podolski, Thomas Mueller, dan Mario Gomez, justru duduk di bangku cadangan. Loew membuat gebrakan dengan memainkan Andre Schuerrle, Marco Reus, dan Miroslav Klose sejak menit awal pertandingan.

Hasilnya terbukti jitu. Klose dan Reus menyumbang masing-masing sebuah gol dari empat gol yang dilesakkan "Der Panzer" ke gawang Yunani. Mueller dan Gomez baru dimainkan pada babak kedua. Sedangkan Podolski harus tetap duduk manis di bangku cadangan sampai pertandingan usai.

Lantas, dengan bertaburan pilihan pemain mumpuni, taktik Loew untuk menentukan susunan pemain melawan Italia belum terbaca. Media Jerman, Bild, melayangkan jajak pendapat kepada pembacanya mengenai siapa yang pantas mengisi lini serang Jerman melakoni laga semifinal. Hanya Mesut Oezil yang posisinya dinilai aman sebagai pemain inti Jerman. Berikut hasil yang diperoleh dari jajak pendapat yang dilakukan Senin (25/6/2012).

1. Podolski vs Schuerrle
Meski sudah mengemas 100 penampilan, para suporter Jerman ternyata mengesampingkan Podolski. Sebanyak 55 persen lebih ingin melihat Schuerrle tampil menyisir sisi kiri serangan "Der Panzer". Podolski sendiri hanya mendapat 45 persen suara. Performa Podolski di Piala Eropa 2012 juga terbilang biasa saja. Dari tiga pertandingan, pemain Arsenal itu baru membukukan satu gol. Sedangkan Schuerrle memang belum membuat gol untuk Jerman. Tapi, permainan pilar Bayer Leverkusen itu selama pertandingan terbilang bagus untuk ukuran pemain yang baru menjalani total 93 menit di Piala Eropa 2012.

2. Mueller vs Reus
Berpredikat sebagai pemain muda terbaik Piala Dunia 2010, kiprah Mueller di Piala Eropa 2012 terbilang minim. Empat kali bermain, Mueller belum sekali pun memberikan gol atau assist. Alhasil, pada laga melawan Yunani, posisi gelandang serang kanan Jerman diberikan kepada Reus. Mendapat kepercayaan dari Loew, Reus langsung tampil apik. Satu gol berhasil dicetak pemain yang musim depan bermain untuk Borussia Dortmund itu. Reus unggul jauh dari Mueller dalam jajak pendapat dengan proporsi 76 persen berbanding 24 persen milik Mueller.

3. Gomez vs Klose
Mencetak tiga gol di Piala Eropa 2012 tak lantas membuat fans Jerman mengedepankan Gomez. Terbukti, sebanyak 63 persen lebih ingin melihat Klose sebagai pemain inti saat Jerman melawan Italia. Padahal, Klose baru mengemas satu gol yang dibuatnya ke gawang Yunani. Untuk soal ini, faktor pengalaman menjadi jawaban. Apalagi, Klose musim lalu bermain cukup bagus untuk klub Italia, Lazio. Sudah tentu, Klose sedikit familiar dengan pemain-pemain lini belakang "Gli Azzurri" ketimbang Gomez.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

    Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

    Badminton
    Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

    Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

    Liga Indonesia
    Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

    Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

    Badminton
    Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

    Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

    Timnas Indonesia
    Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

    Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

    Badminton
    Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

    Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

    Liga Indonesia
    Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

    Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

    Badminton
    Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

    Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

    Liga Lain
    Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

    Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

    Internasional
    Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

    Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

    Liga Spanyol
    Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

    Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

    Badminton
    Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

    Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

    Liga Inggris
    Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

    Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

    Badminton
    Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

    Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

    Timnas Indonesia
    Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

    Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

    Internasional
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com