Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rivalitas Gerrard dan Pirlo di Lini Tengah

Kompas.com - 24/06/2012, 17:08 WIB

KIEV, KOMPAS.com - Konfrontasi Inggris-Italia di lapangan hijau selalu ketat sekalipun ”Gli Azzuri” lebih banyak menang. Dalam enam kali pertemuan terakhir di turnamen besar, Italia empat kali menang, sekali imbang, dan sekali kalah.

Namun, semua kemenangan Italia dengan skor tipis itu diperoleh dalam laga ketat penuh drama. Skenario itu pula yang akan dimainkan pada perempat final di Olympic Stadium, Kiev, Ukraina, Senin (25/6) dini hari WIB.

Tim ”Tiga Singa” yang mulai menemukan jalannya sebagai penganut paham kick and rush akan berhadapan dengan ketangguhan dan pengalaman lini tengah Italia. Plus, tentu saja, alotnya pertahanan ”Azzurri”.

Andrea Pirlo yang bermain untuk Juventus adalah otak segala upaya Italia mendobrak lini pertahanan lawan. Steven Gerrard bersama Scott Parker dipastikan harus bekerja ekstra-keras bertarung dengan Pirlo di tengah.

Bisa jadi, laga Inggris vs Italia adalah duel Gerrard menghadapi Pirlo di lini tengah. Posisi kedua gelandang senior sama-sama agak ke belakang. Gerrard mengoperasikan serangan dengan variasi umpan lambung dan datar. Sebagian umpan lambung telah berbuah gol, antara lain gol Joleon Lescott dan Andy Carroll.

Pirlo? Ia membangun serangan bak dirigen yang tenang, tetapi menghanyutkan. Di tengah dribelnya yang seolah biasa-biasa saja, tiba-tiba ia bisa mengoper umpan matang. Mau bukti? Umpan ke Antonio Di Natale yang berbuah gol ke gawang Spanyol.

Duet Rooney-Welbeck
Pelatih Inggris Roy Hodgson mengubah gaya Inggris yang menekankan disiplin dengan standar lebih tinggi dibandingkan dengan laga terdahulu. ”Kami akan memastikan pemain sayap lawan tidak akan akan menjelajah terlalu jauh serta meninggalkan celah di tengah,” kata Hodgson.

Mantan pelatih Liverpool dan Fulham itu mungkin bakal menduetkan Wayne Rooney dengan rekannya di Manchester United, Danny Welbeck. Opsinya menyiapkan Andy Carroll sebagai kejutan bagi Gianluigi Buffon.

Tetapi, Buffon yang akan menandai penampilan ke-118 bersama Italia sedang dalam puncak penampilannya. Kiper 34 tahun yang bermain bagi Juventus ini punya andil besar bagi Italia yang baru kebobolan dua gol.

Masing-masing satu gol saat menghadapi Spanyol dan Kroasia, serta menempatkan ”Gli Azzuri” sebagai salah satu tim dengan pertahanan terbagus. Akan tetapi, Italia bakal kehilangan bek Giorgio Chiellini yang cedera kaki. Gelandang Thiago Motta yang cedera hamstring juga diragukan tampil maksimal.

Sementara Inggris relatif tidak punya persoalan serupa. Untuk menggantikan Chiellini, Cesare Prandelli menyiapkan Leonardo Bonucci yang akan bahu-membahu bersama Ignazio Abate dan Federico Balzaretti. Sementara di lini depan, Prandelli kemungkinan besar memilih Mario Balotelli dibandingkan dengan Antonio Di Natale.

Ketatnya persaingan bisa berakhir dengan kebuntuan. Adu tendangan penalti bisa menjadi pilihan terakhir penentuan tiket semifinal. (AP/AFP/REUTERS)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

    Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

    Liga Italia
    Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

    Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

    Liga Inggris
    Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

    Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

    Sports
    Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

    Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

    Badminton
    Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

    Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

    Liga Inggris
    Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

    Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

    Badminton
    Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

    Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

    Badminton
    Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

    Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

    Timnas Indonesia
    Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

    Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

    Badminton
    Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

    Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

    Badminton
    Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

    Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

    Badminton
    Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

    Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

    Timnas Indonesia
    Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

    Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

    Badminton
    Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

    Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

    Timnas Indonesia
    Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

    Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

    Badminton
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com