Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejak Awal, Jerman Tahu Kelemahan Belanda

Kompas.com - 14/06/2012, 05:48 WIB

KHARKIV, KOMPAS.com - Pelatih Jerman, Joachim Loew, mengatakan sejak awal timnya tahu bahwa lini belakang Belanda kurang bagus menghadapi duel satu lawan satu dan itu menjadi kunci keberhasilan Jerman menang 2-1, pada matchday kedua Grup B Piala Eropa, di Kharkiv, Rabu (13/6/2012).

Gol Jerman dicetak oleh Mario Gomez pada menit ke-24 dan ke-38, yang semuanya merupakan buah umpan terobosan Bastian Schwinesteiger. Gol semata wayang Belanda diciptakan Robin van Persie pada menit ke-73.

"Satu hal yang betul-betul kami tahu adalah lini pertahanan Belanda tidak begitu bagus menghadapi duel satu lawan satu dan itulah awal terciptanya dua gol kami," ujar Loew.

"Ada ruang kecil di samping Joris Mathijsen dan John Heitinga dan kami tahu, jika kami bisa menembusnya, Belanda berada dalam masalah serius," lanjutnya.

Dengan kemenangan itu, Jerman menguasai klasemen sementara dengan enam poin. Mereka unggul tiga angka dari Portugal dan Denmark di tempat kedua dan ketiga dan enam angka dari Belanda.

Pada laga terakhir, Jerman akan menghadapi Denmark, 17 Juni mendatang. Jerman membutuhkan hasil minimal imbang untuk masuk perempat final.

"Dengan kemenangan (atas Belanda), saya pikir, kami telah membuka pintu ke perempat final. Sekarang, semua bergantung kepada kami untuk membuat semuanya jelas pada hari Minggu (melawan Denmark)," tandas Loew.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

    Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

    Timnas Indonesia
    Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

    Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

    Badminton
    Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

    Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

    Liga Lain
    Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

    Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

    Liga Inggris
    Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

    Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

    Liga Indonesia
    Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

    Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

    Sports
    Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

    Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

    Internasional
    Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

    Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

    Liga Indonesia
    Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

    Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

    Liga Spanyol
    LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

    LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

    Liga Spanyol
    Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

    Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

    Internasional
    Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

    Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

    Internasional
    Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

    Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

    Liga Lain
    Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

    Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

    Liga Inggris
    Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

    Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

    Liga Inggris
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com