Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia-Malaysia Mainkan Babak Tambahan

Kompas.com - 21/11/2011, 21:32 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Indonesia dan Malaysia melakoni babak tambahan setelah bermain imbang 1-1 sampai akhir babak normal, pertandingan final cabang sepak bola SEA Games XXVI/2011 di Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (21/11/2011).

Indonesia unggul lebih dulu lewat gol Gunawan Dwi Cahyo pada menit kedua. Dari tengah kotak penalti, ia menanduk bola hasil sepak pojok Okto Maniani, dan bola masuk sudut kanan atas gawang Che Mat Khairul Fahmi.

Malaysia menyamakan kedudukan pada menit ke-35 melalui gol Omar Mohamad Asrarudin. Sambil menjatuhkan diri, ia menanduk umpan silang Bakhtiar Baddrol. Bola masuk sudut kanan bawah gawang Kurnia Meiga.

Indonesia sempat  dominan dan agresif pada awal-awal pertandingan. Setelah lepas dari tekanan Malaysia, Indonesia menciptakan dua peluang emas melalui Andik Vermansyah dan Titus Bonai pada menit kedua. Kedua usaha itu dikandaskan kiper Che Mat Khairul Fahmi.

Selepas gol Gunawan, permainan berubah. Malaysia berusaha mengendalikan permainan dengan penguasaan bola dan Indonesia kesulitan merebut bola dan membangun koordinasi permainan yang rapi.

Hasilnya, selain kesulitan menciptakan peluang, Indonesia juga beberapa kali terancam. Pada menit ke-12, misalnya, Omar Mohamad Asrarudin, menyundul bola secara akurat dari tengah kotak penalti, tetapi bisa diblok Kurnia Meiga.

Setelah gol Titus Bonai pada menit ke-17 dianulir karena dinilai off-side, Malaysia melepaskan tiga tembakan, yang semuanya mentah membentur pagar betis Indonesia.

Indonesia mencoba keluar dari tekanan. Namun, akibat umpan yang tidak akurat dan kurangnya kemampuan merebut bola, usaha Indonesia tak menyusahkan Malaysia.

Di tengah kesulitan Indonesia membangun soliditas, Malaysia mencuri gol penyama kedudukan. Saat itu, bola sundulan Omar melewati dua pemain Indonesia, sebelum masuk gawang Kurnia Meiga.

Pada menit ke-47, Indonesia menciptakan ancaman, berupa tendangan bebas Egi Melgiansyah langsung ke gawang lawan. Namun, tembakannya bisa ditangkap Fahmi.

Halaman:
Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

    Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

    Badminton
    Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

    Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

    Timnas Indonesia
    Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

    Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

    Liga Indonesia
    Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

    Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

    Sports
    Como 1907 Incar Kerja Sama dengan AC Milan dan Klub Serie A

    Como 1907 Incar Kerja Sama dengan AC Milan dan Klub Serie A

    Liga Indonesia
    Orlando City Vs Inter Miami: Messi 'Hilang', Suarez Buntu, The Herons Tertahan

    Orlando City Vs Inter Miami: Messi "Hilang", Suarez Buntu, The Herons Tertahan

    Liga Lain
    Jawaban Como soal Jalani Pramusim di Indonesia Usai Promosi ke Serie A

    Jawaban Como soal Jalani Pramusim di Indonesia Usai Promosi ke Serie A

    Liga Italia
    3 Fakta Kemenangan Madura United atas Borneo FC di Championship Series Liga 1

    3 Fakta Kemenangan Madura United atas Borneo FC di Championship Series Liga 1

    Liga Indonesia
    Kontroversi Perayaan Juara Allegri, Isyarat Tangan Desak Seseorang Pergi

    Kontroversi Perayaan Juara Allegri, Isyarat Tangan Desak Seseorang Pergi

    Liga Italia
    Ten Hag Umbar Janji Bawa Man United Bekuk Man City Juarai Piala FA

    Ten Hag Umbar Janji Bawa Man United Bekuk Man City Juarai Piala FA

    Liga Inggris
    PSSI Bertemu KNVB, Agendakan Laga Timnas Indonesia Vs Belanda

    PSSI Bertemu KNVB, Agendakan Laga Timnas Indonesia Vs Belanda

    Timnas Indonesia
    Ketika Allegri Diusir Wasit, Lepas Jas, Dasi, dan Hampir Kemejanya...

    Ketika Allegri Diusir Wasit, Lepas Jas, Dasi, dan Hampir Kemejanya...

    Liga Italia
    Kata Indra Sjafri soal Timnas U20 Indonesia Pakai Fasilitas Como untuk TC

    Kata Indra Sjafri soal Timnas U20 Indonesia Pakai Fasilitas Como untuk TC

    Timnas Indonesia
    Klasemen Liga Inggris: Man United Kedelapan, Chelsea di Zona Eropa

    Klasemen Liga Inggris: Man United Kedelapan, Chelsea di Zona Eropa

    Liga Inggris
    3 Fakta Menarik Juventus Juara Coppa Italia, Allegri-Bianconeri Terbanyak

    3 Fakta Menarik Juventus Juara Coppa Italia, Allegri-Bianconeri Terbanyak

    Liga Italia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com