Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Loew Coba Formasi Baru Tim Jerman

Kompas.com - 09/11/2011, 08:06 WIB

BERLIN, KOMPAS.com - Pelatih tim nasional Jerman Joachim Loew, akan mencoba formasi baru sebagai variasi dari pola permainan 4-2-3-1 yang ia matangkan sejak menggantikan Juergen Klinsmann. Ia akan mencoba memasang dua penyerang dalam formasi 4-4-2 saat menjalani uji coba melawan Belanda pada 15 November.

Formasi baru ini membuka peluang bagi bomber Miroslav Klose dan Mario Gomez untuk tampil bersama. Kedua penyerang itu selalu bersaing memperebutkan posisi penyerang tunggal dalam formasi 4-2-3-1.

Gomez yang tampil konsisten bersama Bayern Muenchen musim ini, dengan 20 gol di semua kompetisi, lebih sering diturunkan oleh Loew dibandingkan dengan Klose yang berjuang menjaga ketajaman bersama Lazio di Serie A. Klose tampil bagus di Liga Italia dengan enam gol dari 10 penampilan.

Loew mengatakan, akan mencoba formasi baru dengan dua penyerang dalam salah satu pertandingan uji coba, yakni melawan Ukraina di Kiev, 11 November, atau melawan Belanda di Hamburg empat hari kemudian.

Uji coba melawan Ukraina tidak akan diikuti oleh Klose yang masih menjalani pemulihan pembengkakan tendon. Ia baru bisa bergabung saat melawan Belanda pekan depan.

”Di samping ambisi kami untuk bermain bagus, saya pikir tambahan wawasan sangat penting. Saya berencana mengganti sistem menjadi 4-4-2 dalam salah satu pertandingan,” ujar Loew.

Loew juga akan bereksperimen di lini tengah dengan menduetkan pengatur permainan Mesut Oezil dan gelandang serang Mario Goetze untuk pertama kali. Pasangan ini dinilai bakal menjadi duet paling kreatif di lini tengah.

Dilema John Terry Tim nasional Inggris yang akan menjalani uji coba melawan Spanyol dan Swedia mengalami dilema terhadap posisi kapten tim nasional, John Terry. Bek tengah Chelsea itu sedang diperiksa kepolisian dan Football Association atas tuduhan perkataan rasis terhadap bek Queens Park Rangers, Anton Ferdinand.

Terry berpeluang dimainkan oleh Pelatih Fabio Capello menyusul cedera yang dialami oleh bek Everton, Phil Jagielka. Terry bisa dimainkan sebagai pemain pengganti karena Capello masih memiliki pilihan bek tengah Gary Cahill dan Joleon Lescott. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com