Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pulang ke Jakarta, Timnas Langsung "Recovery"

Kompas.com - 08/10/2011, 19:50 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Setelah pulang dari Malaysia dan tiba di Jakarta pada Sabtu (8/10/2011) pagi, para pemain tim nasional Indonesia langsung menjalani latihan pada sore harinya.

Dipimpin langsung oleh Pelatih Kepala Wim Rijsbergen, Bambang Pamungkas dkk menjalani latihan ringan untuk memulihkan kondisinya seusai menjalani laga uji coba melawan Arab Saudi, Jumat (7/10/2011).

"Kita tadi recovery training, bagi pemain yang main hampir 2 x 45 (lawan Arab Saudi). Sementara pemain-pemain yang tidak main kemarin atau hanya bermain 15 menit saja, kita lakukan latihan intensif," jelas asisten pelatih, Liestiyadi, kepada wartawan seusai latihan.

Dalam latihan ini, Wim banyak memberi instruksi kepada pasukannya. Yang tampak menjadi masalah adalah komunikasi antara Wim dan pemain. Sebab, pelatih asal Belanda tersebut lebih banyak memberikan instruksi dengan menggunakan bahasa Inggris.

Namun, Liestiyadi membantah hal tersebut. Menurutnya, apa yang diinstruksikan oleh Wim dimengerti dengan baik oleh para pemain.

"Dia bicara coaching poinnya supaya pemain lebih mudah mengerti. Saya menerjemahkannya sesuai dengan bahasa Indonesia yang sesuai dengan bahasa-bahasa sepak bola sehingga pemain lebih mudah mengerti. Saya kira pemain mengerti karena bahasa sepak bola adalah bahasa yang umum," tuturnya.

Timnas akan menjalani laga krusial pada Selasa (11/10/2011) nanti. "Skuad Garuda" akan menghadapi Qatar dalam laga lanjutan Pra-Piala Dunia 2014. Pada dua laga sebelumnya, melawan Iran dan Bahrain, Indonesia mengalami kekalahan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com