Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inilah Alasan Nasri ke Inggris

Kompas.com - 04/07/2011, 00:38 WIB

LONDON, KOMPAS.com — Gelandang Arsenal, Samir Nasri, mengungkapkan, niatan awal dirinya pindah dari Perancis ke Inggris karena ingin meraih banyak gelar. Sebab, jika dirinya meraih banyak gelar maka kesempatan untuk menjadi pemain terbaik dunia akan semakin mudah digapai.

Sebenarnya Nasri sempat merasakan nikmatnya jadi yang terbaik bersama Marseille dengan memenangkan Piala Intertoto 2005. Namun, dirinya merasa piala itu belum terlalu bergengsi. Ia pun memutuskan untuk pindah ke Arsenal pada tahun 2008 dengan harapan peluang untuk menjadi juara makin besar. Sayang, saat bergabung dengan Arsenal, justru Nasri tak sekali pun mengecap nikmatnya mendapatkan piala. Paling banter, Nasri hanya mampu membawa "The Gunners" menjadi yang kedua.

"Tanpa gelar juara, Anda tak akan masuk dalam daftar Ballon d'Or. Aku datang ke Inggris untuk mendapatkan piala karena aku belum memenangkan apa pun dalam karierku," ujar Nasri seperti dilansir News of the World.

"Aku merasa sudah berkembang. Aku haus akan gelar. Aku bermain sepak bola karena aku mencintai olahraga ini dan ingin merasakan emosi kemenangan. Mengangkat trofi bersama-sama, inilah keindahan dan rasa dari olahraga tim," sambungnya.

Nasri pun mengajak rekan-rekannya di "The Gunners" untuk bangkit dan memulai kembali upaya mereka untuk menjadi yang terbaik di Inggris dan juga Eropa. "Kami semua harus keluar dari zona kenyamanan ini, tumbuh, dan menguji diri kami sendiri. Meskipun tanpa gelar," katanya. (NOTW)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Liga Lain
Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Liga Indonesia
Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com