Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ferguson: Masa Depan MU Terjamin

Kompas.com - 11/05/2011, 01:34 WIB

MANCHESTER, KOMPAS.com — Manajer Manchester United (MU) Alex Ferguson mengatakan, timnya sudah memiliki fondasi untuk menjaga daya saing di masa mendatang, termasuk untuk pengganti kiper Edwin van der Sar yang, menurut pemberitaan di Inggris, akan mengumumkan pengunduran dirinya dari sepak bola profesional seusai final Liga Champions melawan Barcelona, 28 Mei mendatang.

"Selama dekade terakhir, kami telah bekerja mendatangkan pemain muda ke klub ini, seperti Wayne Rooney, Chicharito, Anderson, dan Nani," ujar Ferguson.

"Namun, itu tak menghilangkan kami memproduksi pemain muda sendiri dan saya pikir ada beberapa pemain di tim muda kami yang bermain dengan sangat baik, misalnya, Ryan Tunnicliffe dan Ravel Morrison."

"Anda melihat beberapa dari mereka bermain dengan sangat baik. Jadi, kami selalu akan memberikan penekanan kepada pemain muda dari tim muda. Itu akan selalu menjadi perhatian."

"Kami mendapatkan beberapa pemain luar biasa bagus dalam usia yang bagus, misalnya Chicharito yang berusia 22 tahun, Jonny Evans dan Darron Gibson yang berusia 23 tahun, dan Chris Smalling yang berusia 21 tahun."

"Jadi, ya, kami memiliki nukleus pemain muda di klub yang memberi Anda fondasi untuk melindungi masa depan dan tahu ini akan baik-baik saja."

"(Menggantikan Van der Sar) akan sangat sulit. Ini seperti ketika Peter Schmeichel pergi. Kami melakukan sejumlah kesalahan besar dan kemudian ketika mendapatkan Edwin, kami kembali ke level memiliki kiper top. Mudah-mudahan kami tak melakukan kesalahan yang sama lagi. Saya pikir kami akan baik-baik saja kali ini," paparnya. (TEL)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com