Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wenger: Nasri dan Clichy Akan Bertahan

Kompas.com - 24/04/2011, 18:09 WIB

LONDON, KOMPAS.com — Manajer Arsenal Arsene Wenger mengaku yakin dua pemainnya, bek Gael Clichy dan gelandang Samir Nasri, akan memperpanjang kontrak.

Kontrak Nasri dan Clichy sama-sama akan habis akhir musim depan. Menurut media-media Inggris, keduanya disebut sudah didekati sejumlah klub Eropa dan mempertimbangkan pindah jika Arsenal gagal menutup musim tanpa trofi.

"Kami sudah bicara kepada Nasri dan agennya. Kami juga mengalami hal serupa dengan Clichy. Kami telah setuju untuk bicara soal ini (kontrak) usai musim berakhir," ujar Wenger.

"Pemain mendapat kesempatan untuk bermain dengan cara mereka, dengan filosofi mereka, dengan kebersamaan mereka. Ketika Anda menandatangani kontrak untuk empat atau lima musim, Anda bekomitmen melalui kontrak Anda untuk meraih trofi dengan tim yang ingin Anda bela."

"Tak ada poin dalam kontrak menyebutkan jika Anda tak meraih gelar pada musim pertama, Anda bisa pergi."

"Tak seorang pun meminta mereka (menunda menjadi juara). Kami bisa menang beruntun. Anda bicara seakan-akan pemain tak bertanggung jawab memenangi trofi. Soal (trofi) mereka punya tanggung jawab yang sama dengan saya dan suporter."

"Anda pikir mengapa kami membayar pemain? Sebuah klub, sebuah tim sepak bola, adalah kebersamaan antara manajer, para pemain, klub, filosofi, dan komitmen."

"Setelah itu, Anda bisa mengalami situasi individu, tetapi itu tak boleh merupakan filosofi yang jika pada suatu waktu kami tidak menang, saya harus pergi."

"Semua bergantung kepada keyakinan, konsekuensi langsung dari motivasi yang Anda tetapkan untuk pertandingan terdekat."

"Jika motivasi Anda lemah, perasaan Anda lemah. Saya pikir kami bisa mendapatkan keyakinan bahwa kami punya kualitas dari performa kami," tuturnya. (SCN)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com