Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kades Manggar: Stadion Berdiri, Perekonomian Warga Tumbuh

Kompas.com - 12/03/2011, 20:26 WIB

BALIKPAPAN, Kompas.com — Kepala Desa Manggar, Kecamatan Balikpapan Timur, Rosin Suparlan berharap, proyek stadion Balikpapan di wilayahnya selesai tepat waktu, yakni akhir 2012; atau jika mundur, tak terlampau lama. Sebab adanya stadion akan menggairahkan perekonomian warga.

"Akan membagi keramaian di Balikpapan sehingga tak hanya terkonsentrasi di daerah kota. Warga bisa membuka warung dan toko. Anak-anak sekolah juga bisa memakai untuk berolahraga. Demikian juga pihak lain," paparnya.

Ia mengakui, sebagian warga belum melihat potensi di balik pembangunan stadion. Ada warga belum mau melepas tanahnya karena pemkot tak bisa membeli di atas nilai jual obyek pajak (NJOP). Padahal, sisi ekonomis nantinya pasti di atas NJOP karena peluang usaha terbuka.

"Jika stadion berdiri, warga kan bisa masuk sebagai tenaga kerja walau sebatas ke bagian keamanan, kebersihan, dan teknis perawatan," ujarnya.

Di Manggar, area yang digunakan sebagai lokasi stadion ialah RT 15 dan RT 24. Dari dua RT itu, rumah warga hanya berada di RT 24, sebanyak 11 unit. Saat ini, pembangunan stadion baru dalam tahap perataan tanah dan pemasangan tiang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com