Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Musim Depan, Rooney ke Madrid

Kompas.com - 13/09/2010, 07:10 WIB

MADRID, KOMPAS.com — Raksasa Spanyol, Real Madrid, diberitakan The People telah mempersiapkan tawaran sebesar 65 juta euro (sekitar Rp 743 miliar) untuk membeli striker Manchester United, Wayne Rooney, musim depan.

Menurut pemberitaan di Spanyol, Madrid sudah lama mengincar Rooney. Namun, pendekatan mereka kandas karena Rooney dan MU menghormati kontrak.

Namun, situasi kini berubah. Rooney sedang mengalami masalah pribadi, yaitu terbongkarnya rahasia perselingkuhannya dengan sejumlah pekerja seks komersial. Masalah ini disebut media-media Inggris mengancam keutuhan rumah tangga Rooney dengan Coleen.

Masih menurut pemberitaan di Inggris, Rooney mempertimbangkan pindah ke liga lain untuk membantu mengurangi tekanan mental. Pasalnya, ada ancaman ia akan selalu disoraki suporter lawan bila tampil.

"Los Blancos" melihat hal ini sebagai kesempatan emas. Sudah menjadi rahasia umum kalau Pelatih Madrid, Jose Mourinho, merupakan pengagum berat Rooney. Ia ingin membeli Rooney guna mempertajam lini depannya.

Saat ini, Madrid praktis hanya memiliki dua striker murni, yakni Karim Benzema dan Gonzalo Higuain. Kehadiran Rooney tentu akan menambah daya gedor kubu Santiago Bernabeu.

Dalam beberapa kesempatan, Sir Alex menegaskan bahwa Rooney takkan dijual. Namun, The People meyakini gertakan Fergie tak ada gunanya bagi Madrid. Tujuh tahun lalu, Fergie juga melarang David Beckham ke Bernabeu, tetapi kenyataannya, Madrid tetap berhasil merayu sang pemain.

Kasus yang sama terjadi musim lalu. Dengan segala cara Fergie berusaha menahan Cristiano Ronaldo. Namun, lagi-lagi Madrid tak bisa dihentikan untuk mendapatkan target mereka.

"Kepindahan Rooney bukan sesuatu yang mustahil. Dulu, ada keraguan bahwa David Beckham dan Cristiano Ronaldo akan diizinkan bergabung dengan Real. Namun, pada akhirnya keduanya tiba di klub ini," kata salah satu sumber di Madrid. (PEO)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dolar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dolar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com