Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Krasic: Akulah Suksesor Nedved

Kompas.com - 21/08/2010, 21:59 WIB

TURIN, KOMPAS.com - Winger baru Juventus, Milos Krasic, menegaskan keinginannya untuk menjadi suksesor pemain legendaris "Si Nyonya Tua", Pavel Nedved. Ia berambisi untuk menyamai prestasi Nedved bersama klub kota Turin tersebut.

Krasic memang disebut-sebut media Italia sebagai titisan Nedved di Juve. Bukan hanya karena ia berambut pirang, layaknya Nedved, tapi juga karena keduanya andal mendribel dan menusuk ke kotak penalti dari kedua sayap.

"Dalam beberapa tahun terakhir aku bermain di sayap kanan, tapi aku juga dapat bermain di sayap kiri. Adalah suatu kehormatan dibandingkan dengan Nedved. Ia memenangkan 'Ballon d'Or' dan ia merupakan salah satu pemain terbaik di dunia. Aku akan melakukan apa pun untuk mencapai tingkat itu," kata Krasic.

Pemain tim nasional Serbia itu didatangkan Juve dari CSKA Moskwa dengan transfer 15 juta euro atau sekitar Rp 171 miliar. Kepada pers Italia, Krasic mengutarakan kebahagiannya bergabung bersama David Trezeguet dan kawan-kawan.

"Aku senang datang ke Juventus. Ini adalah suatu kehormatan dan prestasi besar untukku. Aku akan melakukan apa pun agar bisa mendapatkan posisi starter. Aku sudah melakukan kontak dengan Juve lebih dari dua bulan dan aku selalu percaya bisa datang ke sini," lanjutnya.

"Negosiasi dapat goyah, tapi aku tak pernah takut hal itu akan terjadi. Aku menerima proposal dari Manchester City, Fenerbahce, dan klub-klub lainnya. Tapi, ketika mendengar ada kesempatan untuk bergabung dengan Juventus, aku bersedia menunggu sampai kepindahan ini benar-benar terealisasi."

"Serie-A adalah salah satu liga terbaik di dunia, tapi aku tidak takut. Aku hanya ingin membuktikan bahwa Juve membuat pilihan yang benar. Aku berjanji kepada para fans bahwa aku akan memberikan segalanya," pungkas Krasic. (FBI)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com