Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hajar Barca, Inter Setengah Jalan ke Final

Kompas.com - 21/04/2010, 03:35 WIB

Barcelona belum menciptakan ancaman baru ketika Inter Milan menyentak dengan sebuah serangan cepat yang berujung gol ketiga dari kepala Milito pada menit ke-60.

Gol bermula dari umpan Samuel Eto'o di sisi kiri pertahanan Barcelona kepada Sneijder di tengah kotak penalti. Melihat Valdes bergerak menghampirinya, Sneijder menyundul bola kepada Milito di depan gawang, yang langsung menanduk bola masuk ke jala Barcelona.

Setelah itu, Giuseppe Meazza diguncang seruan Interisti yang mengelu-elukan Milito. Moral serdadu Inter pun melambung dan semakin bersemangat melakukan tekanan kepada Barcelona.

Namun, Barcelona tak lagi mau termakan taktik Inter. Menyadari lemahnya sektor pertahanan sebelah kiri, Barcelona memasukkan Eric Abidal menggantikan Zlatan Ibrahimovic untuk melapis Maxwell pada menit ke-62.

Gempuran Barcelona memang sedikit berkurang. Namun, pertahanan mereka mengalami peningkatan kualitas dan cukup efektif meredam serangan lawan.

Setelah beradaptasi dengan perubahan itu, Barcelona kembali mencoba melancarkan serangan pada menit ke-70. Melihat itu, Pelatih Inter Milan Jose Mourinho menyegarkan pasukannya dengan memasukkan Cristian Chivu menggantikan Maicon pada menit ke-73.

Dua menit berselang, Mourinho terpaksa memasukkan Mario Balotelli untuk menggantikan Milito yang tampaknya mengalami cedera.

Perubahan itu merusak permainan Inter Milan. Hal ini dimanfaatkan Barcelona untuk untuk menggencarkan serangan dari berbagai sisi lapangan. Melalui Pedro, Messi, dan Keita pada menit ke-77, ke-79, dan ke -80. Namun, ketiga eksekusi itu mentah di tangan Cesar.

Inter belum memberikan ancaman serius ketika pada menit ke-86 Gerard Pique nyaris mencetak gol kedua Barcelona. Namun, tembakannya berhasil diblok Lucio.

Memasuki masa injury time, giliran Pedro yang nyaris membobol gawang Inter. Namun, tendangan sepedanya dari tengah kotak penalti terlalu mudah bagi Cesar.

Tak mau buang waktu, Barcelona terus melakukan serangan. Namun, akhirnya mereka harus terpaksa menerima kenyataan pulang ke Barcelona membawa kekalahan 1-3.

Sepanjang pertandingan, Barcelona menguasai bola sebanyak 71 persen dan melepaskan enam tembakan tepat ke gawang dari 10 usaha. Sementara itu, Inter membuat empat peluang emas dari sembilan percobaan.

Susunan pemain:
Inter:
12-Julio Cesar; 4-Javier Zanetti, 25-Walter Samuel, 6-Ferreira Lucio, 13-Maicon (26-Cristian Chivu 73); 19-Esteban Cambiasso, 8-Thiago Motta; 27-Goran Pandev (5-Dejan Stankovic 56), 10-Wesley Sneijder, 9-Samuel Eto'o; 22-Alberto Diego Milito (45-Mario Balotelli 75)
Barcelona: 1-Victor Valdes; 19-Maxwell, 5-Carles Puyol, 3-Gerard Pique, 2-Daniel Alves; 15-Seydou Keita, 16-Sergi Busquets, 6-Xavi; 17-Pedro, 9-Zlatan Ibrahimovic (22-Eric Abidal 62), 10-Lionel Messi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Sports
Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Liga Indonesia
Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Badminton
Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Liga Champions
Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Liga Champions
Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Liga Indonesia
Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Liga Champions
Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Liga Champions
5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

Liga Champions
Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Liga Champions
Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Liga Champions
HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

Liga Champions
Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Badminton
Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com