Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Villarreal Jaga Peluang Lolos Liga Champions

Kompas.com - 24/05/2009, 06:32 WIB

VILLARREAL, KOMPAS.com — Villarreal menjaga peluang lolos ke Liga Champions seusai mengatasi Valencia 3-1 dalam lanjutan Divisi Primera, Sabtu (23/5). Villarreal masih memiliki satu laga sisa dan hanya berselisih dua angka dari Atletico Madrid di tempat keempat.

Kemenangan telak ini cukup adil bagi Villarreal. Sepanjang laga mereka mendominasi pertandingan.

Sama-sama mengandalkan kecepatan, permainan sayap dan umpan silang, Villarreal berhasil unggul lebih dulu melalui Joseba Llorente pada menit ke-15.

Memanfaatkan umpan silang Javi Venta, Llorente menembakkan bola ke sudut kanan bawah gawang Valencia. Kiper Cesar sudah mati langkah sehingga tak sanggup bereaksi apa-apa.

Saat tiga menit berselang, Valencia berpeluang menyamakan kedudukan melalui David Villa. Dari tengah kotak penalti, Villa menyontek umpan terobosan Juan Mata. Namun, bola berhasil ditepis Diego Lopez.

Valencia terus tertekan. Barisan bek Valencia sering terlambat menutup ruang sehingga celah pertahanan sangat ringkih.

Beberapa kali, pergerakan Javi Venta di sektor kanan lepas dari pengawasan. Dengan leluasa, umpan-umpan silang Villarreal menghambur ke tengah kotak penalti.

Ancaman-ancaman yang tak segera diantisipasi bek kiri Valencia, Alexis, ini akhirnya berujung gol kedua Villarreal yang kembali dicetak Llorente pada menit ke-31.

Setelah mengecoh Alexis, Venta melepaskan umpan silang. Bola meluncur terus ke tiang jauh. Di sana ada Llorente yang berhasil menanduk bola ke sudut kanan bawah jala Cesar.

Unggul dua gol, Villarreal menyerang lebih percaya diri. Namun, belum lagi menambah gol, mereka kecolongan serangan balik Valencia yang berbuah gol dari kaki Villa di menit ke-41.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Liga Champions
Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Liga Indonesia
Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Liga Champions
Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Liga Champions
5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

Liga Champions
Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Liga Champions
Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Liga Champions
HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

Liga Champions
Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Badminton
Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Liga Champions
Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Internasional
Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

Liga Indonesia
Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com