Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ferguson Temukan Pengganti Scholes

Kompas.com - 05/05/2009, 05:37 WIB

MANCHESTER, KOMPAS.com — Pelatih Manchester United Alex Ferguson telah menemukan gelandang baru seperti Paul Scholes. Dia adalah Anderson, pemain muda yang bakal menjadi pemain besar.

Dari segi reputasi, Anderson memang belum sebanding dengan Scholes. Scholes yang memiliki tendangan maut mematikan sudah tampil lebih dari 600 kali bersama "Setan Merah". Anderson, yang baru bergabung dengan MU pada 2007, baru melakoni 72 laga. Meski demikian, Ferguson percaya akan talenta besar pemain asal Brasil tersebut.

"Saya pikir, dia pemain bertalenta luar biasa. Ia memiliki kecepatan fantastis dan kekuatan. Ia masih 21 tahun. Saya pikir ia akan menggantikan Paul Scholes. Itu pendapat saya," ungkap Ferguson.

Meskipun sering duduk di bangku cadangan, Anderson sering tampil di partai krusial. Di Liga Champions musim ini, misalnya, ia sudah tampil sebanyak sepuluh kali, dua di antaranya sebagai cadangan. Pada leg pertama semifinal Liga Champions versus Arsenal pekan lalu, ia tampil sebagai starter. Anderson kemungkinan akan kembali tampil pada laga kedua, Selasa (5/5). Ferguson sengaja mengistirahatkannya pada duel versus Middlesbrough supaya ia bugar dan siap tampil melawan anak-anak muda "The Gunners".

"Gelandang bekerja keras melawan Arsenal di leg pertama. Kami memutuskan untuk mengistirahatkan tiga dari mereka. Kami menempatkan Anderson di kursi cadangan karena ia belum banyak jam terbang seperti Michael (Carrick) dan Darren (Fletcher)," terang Ferguson.

"Namun, mereka telah beristirahat dan mereka akan segar untuk Selasa, bila saya memutuskan memainkan mereka semua," tambah Ferguson. (SUN)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Sports
Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Liga Indonesia
Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com