Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Go Green dari Meja Kerja Anda (2)

Kompas.com - 30/03/2009, 18:02 WIB

Perubahan cuaca yang drastis dan tak menentu, mulai semakin dirasakan tahun-tahun belakangan ini. Hal ini dipicu oleh adanya pemanasan global atau bahasa kerennya, global warming.

Rusaknya lapisan ozon telah menyebabkan meningkatnya suhu panas dari sinar matahari hingga melelehkan lapisan dari gunung-gunung es, dan mengakibatkan cuaca buruk terjadi dimana-mana.

Tidak hanya menggembar-gemborkan bahayanya, kita juga dapat membantu mencegahnya. Ini dapat dimulai dari hal kecil yang sangat dekat dengan kita sendiri.

Saving Your Computer Energy
Satu hal lagi, yang sering dianggap sepele adalah soal penggunaan komputer di kantor. Hal yang sering dianggap kecil ini sebenarnya justru memiliki dampak yang besar, lho! Penghematan energi sangat perlu dilakukan. Anjuran pemerintah yang sering mengedukasi warga melalui iklan layanan masyarakat untuk mematikan lampu jika tak digunakan, sepertinya ada yang terlewat. Yakni mematikan komputer atau alat elektronik lainnya bila tak digunakan.

Nah, untuk komputer ataupun laptop Anda di kantor, setting-lah ke status "sleep" agar dapat menghemat penggunaan listrik komputer ataupun laptop hingga 70 persen. Jangan lupa, jika sedang tak diperlukan, sebaiknya tak perlu menggunakan "screen saver" di layar komputer Anda, karena screen saver justru menyebabkan pemborosan energi.

Satu hal lagi yang perlu diingat, jika hendak meninggalkan kantor untuk makan siang, sebuah pertemuan, atau rapat yang memerlukan waktu lama di luar kantor, ada baiknya matikan komputer terlebih dahulu selama Anda tak ada di dalam kubikel atau meja kerja. Lebih hemat, bukan?

Cintai Tanaman
Sebagaimana kita ketahui bersama, tanaman memiliki banyak kegunaan. Dan yang terpenting dari semua kegunaannya saat ini adalah tanaman memiliki kemampuan untuk menyerap polusi udara dan membantu menghasilkan oksigen yang segar yang diperlukan oleh kehidupan di dunia ini. Oleh karenanya, paling tidak milikilah satu pot kecil tanaman yang bisa Anda taruh di dalam kubikel atau meja kerja Anda sedari sekarang.

Lho, kok, menaruh pot tanaman di dalam kubikel? Tentu saja, walaupun Anda bekerja di dalam ruangan ber-AC sekalipun, yang namanya polusi tetap saja ada. Jadi, tanaman kecil di sudut meja tadi, selain dapat menjadi pelipur lara di saat stres melanda, dapat juga menyerap polusi jahat yang bertebaran di sekitar lingkungan tempat bekerja. Nah, sudah siap memilih tanaman indah yang paling disukai?

Jadilah Pionir Go Green
Setelah Anda berhasil melakukan beberapa tindakan kecil yang bermanfaat besar dalam berpartisipasi mencegah perluasan pemanasan global, jadilah pemrakarsa untuk rekan-rekan kerja Anda yang lainnya. Jadilah inspirator di lingkungan kerja Anda. Dan berilah masukan-masukan kepada divisi yang mengatur pembelian alat-alat keperluan kerja agar mereka
mulai menggunakan alat-alat penunjang kerja yang ramah lingkungan dan dapat didaur ulang.

Hal ini sangatlah penting. Bila saja seluruh isi kantor Anda termotivasi melakukan aksi go green yang sama dengan Anda, dapat dibayangkan, bukan, sedikit dari masyarakat dunia yang diwakili oleh semnagat Anda sudah turut serta menyelamatkan planet bumi dari kehancuran akibat pemanasan global.

Menyelamatkan bumi berarti menyelamatkan anak, cucu, dan cicit kita di masa yang akan datang. Ambil langkah dan tunjukkan sikap peduli kepada lingkungan mulai dari sekarang, dan jangan tunggu lagi!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com