Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Iran Luncurkan Roket Pengorbit Satelit

Kompas.com - 18/08/2008, 00:21 WIB

TEHERAN, MINGGU - Setelah aksi peluncuran roket-roketnya dengan daya jelajah tinggi, Iran juga mendemonstrasikan kemampuannya membuat roket peluncur satelit. Roket yang dapat dipakai untuk menempatkan satelit di orbit Bumi itu sukses diluncurkan, Minggu (17/8).

"Roket Safir (duta) sukses diluncurkan. Semua sistemnya buatan Iran," kata Reza Taghipour, kepala badan antariksa Iran kepada televisi lokal. Ia menambahkan, sebua satelit uji telah berhasil ditempatkan di orbit.

Seorang pejabat pemerintah Iran juga memastikan kesuksesan tersebut. Namun, ia mengatakan bahwa Iran baru menguji coba kinerja roket dan belum sepenuhnya menempatkan satelit pertama buatannya ke orbit seperti dilaporkan media-media lokal sebelumnya.

Menteri Pertahanan Iran seperti dilaporkan kantor berita IRNA menyatakan peluncuran tersebut disaksikan langsung Presiden Mahmoud Ahmadinejad. Belum diketahui apakah roket yang disebut Safir itu akan dipakai untuk meluncurkan satelit Omid (harapan) yang akan diluncurkan Iran tahun ini.

Pengembangan roket pengorbit satelit telah dilakukan Iran secara intensif dalam beberapa tahun terakhir. Pada Februari 2008, Iran menempatkan instrumen di belakang roket sebagai tahap persiapan sebelum dapat meluncurkan satelit secara mandiri.

Iran telah menjadikan program antariksa sebagai salah satu prioritas dalam beberapa tahun terakhir. Pada Oktober 2005, Iran telah menempatkan satelit miliknya Sina-1 yang dibuat di Russia menggunakan roket Russia.  

Langkah Iran untuk menekuni pengembangan roket dan antariksa bakal memicu ketegangan lebih besar dengan Barat. Iran saat ini masih mendapat tekanan AS dan sekutunya karena bersikukuh melanjutkan program pengayaan uranium sebagai bahan baku tenaga nuklir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Liga Indonesia
Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Internasional
Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Internasional
Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Internasional
Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Liga Indonesia
Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Internasional
Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com