Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Kolombia Vs Paraguay 2-1: James Rodriguez Bersinar, Cafeteros Berjaya

KOMPAS.com – Kolombia menang 2-1 atas Paraguay dalam matchday pertama babak penyisihan Grup D Copa America 2024.

Laga Kolombia vs Paraguay dalam jadwal Copa America 2024 bergulir di Stadion NRG pada Selasa (25/6/2024) pagi WIB.

Kolombia membuka keunggulan 1-0 atas Paraguay seusai Daniel Munoz mengemas gol pada menit ke-32.

Saat itu, James Rodriguez melakukan pergerakan di sisi kiri. Ia lalu melepaskan umpan lambung kepada Daniel Munoz yang berada di tengah kotak penalti Paraguay.

Daniel Munoz lantas meluncurkan si kulit bulat ke gawang Paraguay lewat tandukan keras.

Selanjutnya, Kolombia kembali membukukan gol melalui kontribusi Jefferson Lerma saat laga masuk menit ke-42.

James Rodriguez kembali berperan. Eks pemain Real Madrid itu mengirimkan umpan ke kotak penalti Paraguay dari situasi bola mati.

Bola hasil operan James Rodriguez disambut tandukan Jefferson Lerma yang melesat masuk ke gawang Paraguay.

Aksi gol Jefferson Lerma membawa Kolombia memimpin 2-0 atas Paraguay.

Setelah itu, Paraguay menipiskan ketertinggalan setelah Julio Enciso mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-69.

Menerima operan di dekat tiang Kolombia, Juli Enciso menyodorkan kakinya untuk menyambut bola dan memasukannya ke gawang.

Kontribusi Julio Enciso membuat Paraguay mengubah kedudukan 1-2 melawan Kolombia.

Paraguay terus berupaya untuk menyamakan kedudukan dengan Kolombia, tetapi tidak berhasil.

Oleh sebab itu, Kolombia pun dipastikan meraih kemenangan tipis 2-1 atas Paraguay.

Susunan pemain Kolombia vs Paraguay

Kolombia: 12-Vargas; 21-Munoz, 23-Sanchez, 3-Lucumi, 17-Mojica; 6-Rios, 16-Lerma (Uribe 68’), 11-Arias (Castano 90+2’); 10-James (Fernando 90+2’), 19-Borre (Cordoba 68’), 7-Diaz.

Pelatih: Nestor Lorenzo.

Paraguay: 22-Morinigo; 25-Velazquez, 5-Balbuena, 3-Alderete, 4-Espinoza; 23-Villasanti (Romero 80’), 14-Cubas, 26-Caballero (Damian 59’); 10-Almiron (Sosa 59’), 18-Arce (Bareiro 79’), 19-Enciso (Rojas 90+2’).

Pelatih: Daniel Garnero.

https://bola.kompas.com/read/2024/06/25/06592738/hasil-kolombia-vs-paraguay-2-1-james-rodriguez-bersinar-cafeteros-berjaya

Terkini Lainnya

Saat Gol Salto Bellingham Tepat Menusuk Jantung Slovakia...

Saat Gol Salto Bellingham Tepat Menusuk Jantung Slovakia...

Internasional
Hasil Inggris Vs Slovakia 2-1: Lewati Lubang Jarum, The Three Lions ke Perempat Final

Hasil Inggris Vs Slovakia 2-1: Lewati Lubang Jarum, The Three Lions ke Perempat Final

Internasional
Link Live Streaming Spanyol Vs Georgia, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Spanyol Vs Georgia, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Lawan Australia di Semifinal Piala AFF U16 2024, Indonesia Diminta Tampil Lepas

Lawan Australia di Semifinal Piala AFF U16 2024, Indonesia Diminta Tampil Lepas

Timnas Indonesia
Tak Khawatir Tekanan Bonek Persebaya, Malik Risaldi Siap Jadikan Motivasi

Tak Khawatir Tekanan Bonek Persebaya, Malik Risaldi Siap Jadikan Motivasi

Liga Indonesia
Indonesia Kembali Bertemu Arab Saudi-China, Kurniawan Yakin Hasil Berbeda

Indonesia Kembali Bertemu Arab Saudi-China, Kurniawan Yakin Hasil Berbeda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Inggris Vs Slovakia, Kickoff 23.00 WIB

Link Live Streaming Inggris Vs Slovakia, Kickoff 23.00 WIB

Internasional
Arsan Makarin Ungkap Alasan Hengkang dari Persib ke Liga 2

Arsan Makarin Ungkap Alasan Hengkang dari Persib ke Liga 2

Liga Indonesia
Manuel Suarez Debut, Prawira Bandung Kalahkan Satya Wacana Salatiga

Manuel Suarez Debut, Prawira Bandung Kalahkan Satya Wacana Salatiga

Sports
Klasemen MotoGP Usai GP Belanda 2024, Jorge Martin Masih Teratas

Klasemen MotoGP Usai GP Belanda 2024, Jorge Martin Masih Teratas

Motogp
Hasil MotoGP Belanda 2024: Bagnaia Sempurna, Ducati Raja di Assen

Hasil MotoGP Belanda 2024: Bagnaia Sempurna, Ducati Raja di Assen

Motogp
Link Live Streaming MotoGP Belanda 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Belanda 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Rapor Merah Luciano Spalletti di Mata Media-media Italia

Rapor Merah Luciano Spalletti di Mata Media-media Italia

Internasional
Pemain Sayap Persib Hengkang ke Klub Liga 2 PSPS Riau

Pemain Sayap Persib Hengkang ke Klub Liga 2 PSPS Riau

Liga Indonesia
Copa America 2024: Kondisi Membaik, Messi Diharapkan Main di Perempat Final

Copa America 2024: Kondisi Membaik, Messi Diharapkan Main di Perempat Final

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke